Yonny Hernandez akan menggantikan Jonas Folger di Yamaha Tech3 untuk tes pra-musim MotoGP 2018 pertama di Sepang bulan ini.
Diumumkan pada hari Rabu bahwa Folger akan istirahat dari motogp 2018, ia melanjutkan pemulihannya dari sindrom Gilbert, penyakit langka yang membuatnya tidak dapat bersaing dalam empat grand prix terakhir tahun lalu. Keputusan Folger membuat Tech3 perlu segera menemukan pembalap pengganti, dengan pengujian pra-musim di Sepang yang akan berlangsung kurang lebih seminggu.
Hernandez akan menggantikan Folger dalam tes pra-musim di Malaysia, Hernandez mengikuti MotoGP dari tahun 2012 sampai 2016 dengan tim BQR, Paul Bird Motorsport, Pramac dan Aspar. Hernandez mengundurkan diri ke Moto2 pada 2017, namun berpisah dengan tim AGR setelah sembilan seri berjalan kemudian beralih mengikuti balap ketahanan dengan Honda. Dia juga telah menandatangani kesepakatan dengan skuad Pedercini untuk balapan di World Superbike musim ini.
Yamaha Tech3 bertujuan untuk memiliki pengganti permanen untuk Folger sebelum tes pra-musim kedua di Thailand pada bulan Februari, meskipun tidak jelas apakah Hernandez akan juga dikontrak.