Hasil Race MotoGP 2018 Austin

marquez hasil race motogp austin 2018

Penalti grid tak menghalangi Marc Marquez untuk mencetak kemenangan keenam kalinya secara beruntun di Circuit of the Americas dengan sangat dominan.

Setelah diturunkan ke posisi keempat di grid karena menghalangi Maverick Vinales saat kualifikasi, Marquez melesat ke posisi kedua setelah tikungan pertama ketika Andrea Iannone memimpin balapan diawal lomba.

Namun, Andrea Iannone tak mamapu mempertahankan posisinya cukup lama, pada tikungan ke 12 posisinya sudah direbut Marquez.

Iannone mampu bertahan cukup dekat dengan Marquez untuk mengambil alih posisinya kembali di tikungan 11 pada lap ketiga, tetapi dia sedikit melebar dan usahanya gagal.

Marquez tak terhentikan sejak saat itu, pembalap Spanyol itu membuka keunggulan dua detik pada akhir lap kelima. Ini merupakan kemenangan pertama musim 2018 dan kemenangan ke 6 di tanah Amerika secara beruntun.

Pos. # Rider Bike Time/Gap
1 93 Marc Marquez Honda 41’52.002
2 25 Maverick Viñales Yamaha 3.560
3 29 Andrea Iannone Suzuki 6.704
4 46 Valentino Rossi Yamaha 9.587
5 4 Andrea Dovizioso Ducati 13.570
6 5 Johann Zarco Yamaha 14.231
7 26 Dani Pedrosa Honda 18.201
8 53 Tito Rabat Ducati 28.537
9 43 Jack Miller Ducati 28.671
10 41 Aleix Espargaro Aprilia 28.875
11 99 Jorge Lorenzo Ducati 31.355
12 9 Danilo Petrucci Ducati 34.993
13 44 Pol Espargaro KTM 37.264
14 30 Takaaki Nakagami Honda 39.335
15 19 Alvaro Bautista Ducati 40.887
16 38 Bradley Smith KTM 48.475
17 45 Scott Redding Aprilia 49.995
18 12 Thomas Luthi Honda 51.115
19 35 Cal Crutchlow Honda 59.055
20 10 Xavier Simeon Ducati 59.747
21 21 Franco Morbidelli Honda 1’00.513
Ret 42 Alex Rins Suzuki 10 laps
Ret 55 Hafizh Syahrin Yamaha 12 laps
Ret 17 Karel Abraham Ducati 12 laps

By VR46 Fans

Pecinta MotoGP yang berharap Valentino Rossi kembali muda dan berharap melihat Rossi kembali meraih juara dunia lagi.

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Exit mobile version