Marc Marquez telah menyamai rekor Doohan dan Stoner dengan enam kemenangan kelas utama berturut – turut di sirkuit yang sama.
Marc Marquez (Tim Repsol Honda) meraih kemenangan keenam kalinya di Circuit of the Americas di putaran ketiga MotoGP 2018, yang berarti dia tak terkalahkan di tanah Amerika dalam 12 balapan. Menang berkali – kali di lintasan secara berturut – turut adalah rekor yang hanya dapat diraih oleh sebagian pembalap MotoGP, Siapa saja kah pembalap lain yang telah mencapai prestasi seperti ini?
Pembalap dengan kemenangan paling beruntun di sirkuit adalah Juara Dunia 15 kali Giacomo Agostini, ketika dia menang di Sirkuit Imatra selama sembilan musim, mulai dari 1965 hingga 1973. Legend MotoGP ini juga memegang rekor untuk kedua paling banyak, memenangkan delapan kali berturut – turut di Spa – Francorchamps antara 1966 dan 1973.
Valentino Rossi adalah pembalap terdekat yang cocok dengan catatan Agostini. Dia berhasil berdiri di atas panggung podium di Autodromo del Mugello yang dicintainya selama tujuh tahun berturut – turut (2002 – 2008).
Di belakang Juara Dunia sembilan kali, ada tiga pembalap yang meraih enam kemenangan beruntun. Yang pertama adalah Mick Doohan, pebalap yang juga mendominasi di Mugello, antara tahun 1993 dan 1998. Mick Doohan memenangkan lima Kejuaraan Dunia 500cc saat melambung dengan Repsol Honda-nya dan meraih kemenangan beruntun di Mugello.
Casey Stoner meraih kemenangan beruntun di kandang sendiri, meraih enam kemenangan berturut – turut di Phillip Island antara 2007 dan 2012, pertama dengan motor Ducati, kemudian dengan Repsol Honda.
Kemenangan yang diraih Marquez di COTA berarti dia kini juga meraih enam kemenangan beruntun di sirkuit yang sama, dan dia masih memiliki kesempatan untuk menyamai raihan Rossi ketika dia kembali ke COTA pada MotoGP 2019.
Berikut daftar Pembalap dengan kemenangan paling beruntun di sirkuit yang sama:
9 – Giacomo Agostini / Imatra (1965 – 1973)
8 – Giacomo Agositini / Spa-Francorchamps (1967 – 1972)
7 – Valentino Rossi / Mugello (2002 – 2008)
6 – Mick Doohan / Mugello (1993 – 1998)
6 – Casey Stoner / Phillip Island (2007 – 2012)
6 – Marc Marquez / Circuit of the Americas (2013 – 2018)