Sirkuit Mandalika Gelar Superbike November 2021, MotoGP Maret 2022 – NontonMotoGP

Sirkuit Mandalika Gelar Superbike November 2021 MotoGP Maret 2022 –

Sirkuit Mandalika Gelar Superbike November 2021, MotoGP Maret 2022
Sirkuit Mandalika, Lombok Tengah (Indonesia) MotoGP 2021 / NontonMotoGP © Instagram/ITDC.

Crash melaporkan bahwa Indonesia hanya akan menggelar balapan Superbike di akhir 2021 ini, sementara MotoGP baru akan berlangsung pada 2022 mendatang.

Lombok Tengah, NontonMotoGPRombongan Dorna Sports dan FIM baru saja mengunjungi Lombok Tengah untuk mengecek sejauh mana perkembangan pembangunan sirkuit Mandalika.

Secara umum mereka puas dengan pengerjaan sejauh ini, yang sudah rampung sekitar 60%, dengan target selesai pada Juli 2021 ini.

Sirkuit Jalan Raya Mandalika ditargetkan tetap untuk menjadi tuan rumah seri World Superbike pada 14 November 2021 mendatang, dan karena pandemi COVID-19 yang sedang berlangsung, semua pihak yang terlibat sepakat untuk mengadakan seri balap MotoGP pertama di lintasan Mandalika pada musim 2022, yang pada prinsipnya dijadwalkan bulan Maret.

Jadi, Indonesia tidak akan menggelar balapan MotoGP pada 2021 ini, melainkan mundur ke musim 2022 mendatang.

Meski demikian, sampai saat ini, Mandilka tercatat sebagai sirkuit cadangan resmi kalender 2021 dan menargetkan homologasi pada Juni mendatang.

“Saya mendukung penuh ajang MotoGP yang diadakan pada Maret 2022,” kata Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir, sebagaimana diberitakan media motorsport Inggris, Crash.

“Ini sejalan dengan program percepatan vaksinasi nasional dari pemerintah Indonesia. Kami ingin menjamin keamanan pengunjung domestik dan internasional,” sambungnya.

Dengan dijadwalkan pada Maret 2021, artinya Mandilka akan menjadi seri kedua musim 2022, yakni setelah opening di Losail, Qatar.

Rombongan MotoGP yang berkunjungan ke Lombok, diantaranya Petugas Keselamatan Grand Prix FIM, Franco Uncini, Perwakilan Race Direction Dorna, Loris Capirossi dan Direktur Pelaksana Olahraga Dorna, Carlos Ezpeleta, yang tak lain anak dari Carmelo Ezpeleta.

“Kami berterima kasih kepada FIM dan Dorna yang telah datang dan melaksanakan technical visit yang berjalan dengan baik dan sesuai harapan mereka,” ujar Presiden Direktur ITDC, Abdulbar M. Mansoer.

“Dengan mengetahui bulan pasti untuk acara MotoGP, kami yakin akan fokus menyelesaikan proyek pengembangan Sirkuit Jalan Internasional Mandalika, sekaligus memaksimalkan nilai yang ditawarkan acara olahraga kelas dunia ini,” sambungnya.

“Kunjungan ke Lombok sangat sukses dan kami dapat memastikan bahwa Sirkuit Jalan Raya Internasional Mandalika akan menjadi salah satu tempat terpenting dalam kalender di masa mendatang,” seru CEO Dorna, Carmelo Ezpeleta.

Baca: lKomentar Dovi Usai Ducati Dibantai Yamaha di Qatar

Jadi, Indonesia hanya akan menggelar balapan Superbike di akhir 2021 ini, dan baru akan menggelar MotoGP di awal musim 2022 mendatang. (DN/eV)

By VR46 Fans

Pecinta MotoGP yang berharap Valentino Rossi kembali muda dan berharap melihat Rossi kembali meraih juara dunia lagi.

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Exit mobile version