Home News MotoGP Marquez Tahu Cepat atau Lambat Akan Jatuh Lagi – NontonMotoGP

Marquez Tahu Cepat atau Lambat Akan Jatuh Lagi – NontonMotoGP

by VR46 Fans
Marquez Tahu Cepat atau Lambat Akan Jatuh Lagi – NontonMotoGP

Marquez Tahu Cepat atau Lambat Akan Jatuh Lagi
Marc Marquez (Repsol Honda) Race MotoGP Portimao, Portugal 2021 / NontonMotoGP © MotoGP.

Marc Marquez sadar bahwa cepat atau lambat ia akan kembali megalami kecelakaan, karena di MotoGP hal seperti ini tak dapat dihindari selamanya.

Portimao, NontonMotoGP —  Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez sudah melakukan comeback di MotoGP Portugal lalu dan terlihat cukup berhasil.

Hasil pada umumnya memang jauh dari kemenangan dan podium, tapi finis ketujuh setelah absen sembilan bulan dan lengan belum sepenuhnya pulih, menjadi pencapaian sangat besar Matrquez.

Kemajuan fisik dan mentalnya setelah kecelakaan parah di Jerez musim lalu sangat mengembirakan.

Setelah patah tulang lengan kanan bagian atas (humerus), Marquez pada akhirnya bisa kembali balapan, meski belum seperti dulu, tapi ketahanannya melaju sepanjang 25 lap di sirkuit yang sangat menguras fisik, Portimao, menjadi pertanda bahwa ia sudah berada di jalur yang benar.

Di sisi lain, selama akhir pekan di Portugal kemarin, Marquez beberapa kali terlihat hampir mengalami insiden, baik di Latihan Bebas maupun saat balapan, untungnya Marquez masih bisa mengendalikannya.

Tapi, ia yakin bahwa cepat atau lambat, kecepatan pertama setelah comeback akan menghampirinya lagi, apakah itu akan terjadi di Jerez lagi atau di sirkuit lain, karena pada dasarnya MotoGP tak bisa menghindar dari jatuh dan kecelakaan.

“Cepat atau lambat kecelakaan pertama akan tiba. Saya tidak tahu apakah itu terjadi di Jerez atau di tempat lain.

Tentu saja saya akan berusaha keras untuk menghindari hal itu,” ucap Marquez kepada Motorsport.

Sang pembalap sadar betul bahwa ini menang menjadi risiko sebagai di lintasan, melaju dengan kecepatan tinggi dan bersaing satu sama lain di atas mesin yang sama ganasnya.

“Tapi sebagai seorang pembalap kami harus bisa menerima bila pekerjaan ini memiliki risiko besar.

Yang terpenting secara mental saya mulai melupakan semuanya (periode buruk yang telah lalu) dan menjadi rider yang baik,” harap sang #93.

Selama absen kemarin, Marquez memang sudah ketinggalan banyak tentang motornya sendiri, Honda RC213V, karena itu butuh penyesuaian lagi untuk menuju performa 100% lagi, meski pada dasarnya motor ini sudah ia kenal bertahun-tahun.

“Ada banyak hal asing selama akhir pekan (kemarin). Saya kembali dan melakukannya di sirkuit baru dengan banyak fitur baru di motor, mulai perangkat holeshot serta paket kelistrikan,” akuinya.

Baca: Bos Dorna: Rossi Penting untuk MotoGP di Seluruh Dunia

Balapan selanjutnya akan berlangsung di sirkuit Jerez, Spanyol pada Minggu, 02 Mei yang akan datang. (DN/eV)

Related Articles

Leave a Comment

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept

Adblock Detected

Please support us by disabling your AdBlocker extension from your browsers for our website.