Home News MotoGP Masalah Rossi Bukan Usia, Tapi Motor – NontonMotoGP

Masalah Rossi Bukan Usia, Tapi Motor – NontonMotoGP

by VR46 Fans
Masalah Rossi Bukan Usia Tapi Motor – NontonMotoGP

Pasini: Masalah Rossi Bukan Usia, Tapi Motor
Valentino Rossi (Petronas Yamaha SRT) Race MotoGP Portimnao, Portugal 2021 / NontonMotoGP © MotoGP.

Mattia Pasini menilai bahwa kesulitan Valentino Rossi musim ini lebih ke faktor teknis, bukan soal usia.

Milan, NontonMotoGP — Awal musim MotoGP 2021 sangat buruk bagi pembalap Satelit Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi.

Dalam tiga balapan sejauh ini, ThDoctor hanya sanggup mengemas empat poin di papan klasemen sementara, setelah finis di posisi ke-12 di Qatar, lalu ke-16 Doha dan jatuh di Portugal.

Situasi sulit ini turut dikomentari oleh mantan pembalap Moto2 asal Italia, Mattia Pasini.

Pasini yakin bahwa Rossi saat ini tengah berjuang dengan masalah teknis, bukan faktor usia yang mempengaruhinya, karena jika bisa nyaman dengan motornya, maka Rossi bisa bangkit lagi.

“Dari apa yang saya lihat di lintasan, saya pikir secara teknis tidak bagus.

Selalu start dari jauh.. Saya pikir dia mengalami kesulitan untuk ini. Di MotoGP saat ini, jika Anda tidak siap, sulit untuk menonjol. Levelnya sangat tinggi dan semua orang sangat cepat,” kata Pasini berbicara kepada kepada MOW Magazine, seperti dimuat Motorcycle Sports.

Dan Pasini masih yakin bahwa kesulitan yang dihadapi Rossi saat ini bukan karena faktor usia, tapi faktor motornya.

“Saya percaya bahwa Rossi terus dalam kondisi yang baik dan masalahnya bukan usia, mereka harus dapat membuatnya merasa nyaman dengan motor, karena itu adalah seseorang yang bisa cepat.

Saya harap Rossi bisa keluar dari situasi ini secepat mungkin karena sayang sekali melihatnya di belakang,” demikian harapan pemuda Italia itu.

Balapan keempat tahun ini akan berlangsung di sirkuit Jerez, Spanyol, salah satu lintasan favorit dan paling dinanti-nantikan oleh Rossi.

Baca: Lorenzo Paling Jago Start MotoGP, Ternyata Hasil Contek Stoner

Apakah Rossi bisa membuat kejutan di akhir pekan ini, dan bagaimana peluangnya untuk menggenapi podium ke-200? (DN/eV)

Related Articles

Leave a Comment

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept

Adblock Detected

Please support us by disabling your AdBlocker extension from your browsers for our website.