Toprak Razgatlioglu tetap menjalankan ibadah puasa Ramadan meski sedang sibuk tes Superbike di Aragon.
Aragon, NontonMotoGP — Kejuaraan balap MotoGP menggelar dua kali balapan selama Ramadan tahun ini, yakni MotoGP Spanyol (2 Mei) dan MotoGP Prancis (16 Mei).
Sementara untuk kejuaraan balap World Superbike, musim belum dimulai, tapi para pembalap mereka telah disibukkan dengan tes dan uji coba.
Pada Rabu, 5 Mei lalu, Superbike mulai menggelar tes di sirkuit Aragon, persiapan untuk menghadapi musim 2021 ini.
Tes kali ini bertepatan dengan Ramadan dan salah satu pembalap muslim di kejuaraa tersebut, Toprak Razgatlioglu (Yamaha) tetap semangat menjalani tes, dengan tetap berpuasa, bahkan berhasil mencatatkan waktu tercepat ketiga.
Puasa bukan berarti bermalas-malasan, pria Turki 24 tahun itu total menghabiskan 177 lap selama dua hari dengan menggeber Yamaha R1.
“Kondisi tubuh saya sangat baik. Saya tidak berlatih selama sebulan. Selain itu, sekarang Ramadan di Turki. Itu kenapa saya tidak bisa makan atau minum,” kata Toprak sebagaimana diberitakan Motorsport Indonesia.
“Walau demikian, saya dapat melaju 93 lap pada hari pertama dan 84 lap pada hari kedua. Saya siap untuk kompetisi (tahun ini),” sambungnya.
Ini adalah tes yang penting bagi Toprak, karena sebelumnya ia gagal tampil di tes Catalunya karena sempat tertular Covid-19.
Baca: Kecelakaan Tikungan Akhir Moto3 Jerez, Leher Oncu Tersayat Cakram
Total sejauh ini Toprak telah menang sebanyak lima kali balap selama WSBK, dan menarik untuk menyaksikan kiprahnya di musim baru 2021 ini. (DN/eV)