Home News MotoGP Tembus 10 Besar, Ini Rahasia Peningkatan Motor Rossi – NontonMotoGP

Tembus 10 Besar, Ini Rahasia Peningkatan Motor Rossi – NontonMotoGP

by VR46 Fans
Tembus 10 Besar Ini Rahasia Peningkatan Motor Rossi – NontonMotoGP

MotoGP Prancis: Tembus 10 Besar, Ini Rahasia Peningkatan Motor Rossi
Valentino Rossi (Petronas Yamaha SRT) Latihan Bebas MotoGP Le Mans, Prancis / NontonMotoGP © MotoGP

Valentino Rossi mengklaim motornya lebih konstan, bisa mengerem lebih dalam, masuk tikungan lebih cepat.

Le Mans, NontonMotoGPPembalap Satelit Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi mengakhiri hari pembuka MotoGP Prancis, Jum’at (14/5/2021) dengan cukup baik.

Rossi akhirnya bisa menembus sepuluh besar setelah sesi Latihan Bebas 1 dan 2, yang berlangsung dalam kondisi basah di pagi hari dan kering di sore hari.

Rossi mengalami peningkatan yang cukup baik di Prancis akhir pekan ini, ini turut dipengaruhi oleh hasil baik sebelumnya dalam tes Jerez.

“Ya, hari yang lebih baik bagi kami. Sejak pagi ini dalam kondisi basah saya cukup cepat dan saya merasa nyaman dengan motornya.

Tapi saya perlu latihan kering untuk memahami apakah latihan pada tes Senin di Jerez dapat membantu kami di Le Mans.

Kami beruntung. FP2 benar-benar kering sehingga kami bisa menekan,” kata Rossi setelah hari pembuka GP Prancis, berbicara kepada Crash.

“Pada akhirnya saya berada di 10 besar di P9. Selama latihan saya berkendara dengan cara yang lebih baik.

Saya konstan, saya bisa mengerem lebih dalam dan masuk lebih cepat.

Saya tidak terlalu buruk untuk semua latihan. Pada akhirnya saya berada di 10 besar dan sepertinya kami sedikit lebih kuat dibandingkan balapan pertama,” sambung Rossi senang.

Tes satu hari di Jerez beberapa waktu yang lalu memang sangat membantu Rossi.

“Saya pikir pekerjaan di Jerez sangat membantu kami. Kami bekerja keras pada tes hari Senin.

Kami memodifikasi pengaturan suspensi, kami mendapat garpu yang berbeda, kami mengubah keseimbangan bobot motor,” tambahnya menjelaskan.

Baca: Hasil Latihan Bebas 2 Moto2 Prancis 2021

Di hari kedua ini Latihan Bebas akan berlanjut, ditambah dengan sesi Kualifikasi untuk penentuan start MotoGP Prancis. (DN/eV)

Related Articles

Leave a Comment

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept

Adblock Detected

Please support us by disabling your AdBlocker extension from your browsers for our website.