Home News MotoGP Balapan MotoGP Prancis Berbahaya dan Menakutkan – NontonMotoGP

Balapan MotoGP Prancis Berbahaya dan Menakutkan – NontonMotoGP

by VR46 Fans
Balapan MotoGP Prancis Berbahaya dan Menakutkan – NontonMotoGP

Rossi: Balapan MotoGP Prancis Berbahaya dan Menakutkan
Valentino Rossi (Petronas Yamaha SRT) Latihan Bebas MotoGP Le Mans, Prancis 2021 / NontonMotoGP © MotoGP.

Valentino Rossi menyebut balapan di Le Mans akhir pekan ini akan berbahaya dan menakutkan karena perubahan cuaca yang sangat cepat.

Le Mans, NontonMotoGPDibandingkan dengan seri-seri sebelumnya, balapan akhir pekan ini jelas menjadi peningkatan penting bagi pembalap Italia, Valentino Rossi.

Walau pada dasarnya masih jauh dari posisi depan, tapi ia kini sudah bisa tembus sepuluh besar, The Doctor akan memulai balapan dari posisi start kesembilan.

Tapi kondisi cuaca di sekitar Le Mans bisa membuat balapan menjadi berbahaya dan menakutnya.

Karena balapan biasanya berlangsung dalam waktu lebih dari 40 menit, sementara cuaca biasa berubah dengan cepat membuat lintasan bisa basah dan kering.

Rider Satelit Petronas Yamaha SRT itu menyoroti kemungkinan suhu lintasan yang rendah dan perubahan cuaca yang konstan.

“Balapan akan berlangsung selama 42 menit dan hari ini dalam 42 menit cuaca berubah dari basah, kering, menjadi basah lagi!,” kata Rossi setelah Kualifikasi, berbicara sebagaimana dimuat Crash.

“Jika sudah seperti ini sangat menakutkan, apalagi mungkin bagian pertama lintasannya kering tapi kemudian Anda tiba dengan sangat cepat di bagian yang basah.

Ini sangat berbahaya, sangat menakutkan, Anda harus beruntung untuk memperlambat waktu.

Dan juga meskipun lintasan mengering sangat cepat, beberapa bagian basah tetap ada, jadi tidak mudah untuk dipahami,” sambung Rossi menganalisis.

Sementara itu, rekan satu tim Rossi, Franco Morbidelli akan memulai balapan dari posisi keempat, dengan dua Yamaha pabrikan menguasai Pole dan start kedua.

Baca: Hasil Kualifikasi Moto2 Prancis 2021

Balapan MotoGP Prancis akan berlangsung pada Minggu, 16 Mei akhir pekan ini. (DN/eV)

Related Articles

Leave a Comment

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept

Adblock Detected

Please support us by disabling your AdBlocker extension from your browsers for our website.