Home News MotoGP Rossi Pensiun, Ini Kata-kata Mengejutkan dari Repsol Honda – NontonMotoGP

Rossi Pensiun, Ini Kata-kata Mengejutkan dari Repsol Honda – NontonMotoGP

by VR46 Fans
sty vr2


Rossi Pensiun, Ini Kata-kata Mengejutkan dari Repsol Honda
Valentino Rossi (Petronas Yamaha SRT) Konferensi Pers MotoGP Red Bull Ring, Styria 2021 / NontonMotoGP © Twitter/Vincenzo Borgomeo.

Tim pabrikan Repsol Honda mengucapkan terima kasih kepada Valentino Rossi yang sempat menjadi pembalap mereka selama empat tahun di periode awal karir The Doctor.

Spielberg, NontonMotoGPPembalap Italia, Valentino Rossi dan tim balap pabrikan asal Jepang, Repsol Honda dikenal memiliki hubungan yang kurang nyaman, yang sudah berlangsung bertahun-tahun
lamanya.

Rossi dan Honda akan selalu dibicarakan sebagai rival dan musuh abadi, meski sebelumnya mereka pernah mesrah dan menjadi juara dunia di periode awal karir Rossi di
MotoGP.

Tentu saja kepindahan The Doctor ke Yamaha pada 2004 menjadi sebab utama perselihan mereka, yang terasa hingga hari ini, baik di dalam maupun di luar lintasan.

Tapi sekarang Rossi telah memutuskan untuk pensiun dari MotoGP, Repsol Honda pun mengucapkan terima kasih, hal yang sangat mengejutkan.

“Terima kasih untuk kenangannya, bab ikonik dari Kejuaraan Dunia @MotoGP akan berakhir pada akhir tahun ini.

Terima kasih atas kenangan, pertarungan, dan saat-saat indah yang kita bagikan @ValeYellow46!,” demikian tulis Repsol Honda di Twitter, menanggapi pengumuman
pensiunnya Rossi.

Total Rossi dan Honda bekerja sama selama empat musim, terbagi dua musim saat masih 500cc (2000-2001) dan dua musim ketika sudah berubah nama menjadi MotoGP (2002-2003).

Dalam waktu yang singkat itu, Rossi dan Honda berhasil meraih tiga gelar juara dunia dan satu kali runner-up.

Usai meninggalkan Honda, hubungan mereka menjadi sangat tidak bersahabat, bahkan pada musim 2015 antara Rossi dan pembalap andalan Repsol Honda, Marc Marquez terlibat kontroversi yang akan dikenang selamanya, Sepang Clash, insiden yang mengubah wajah MotoGP di penghujung musim penuh drama kala itu.

Baca: Ini Alasan Utama Valentino Rossi Putuskan Pensiun dari MotoGP

Tahun depan Rossi tidak lagi sebagai pembalap, akan tetap berada di MotoGP tapi dengan pekerjaan berbeda, yakni mengurusi tim yang akan debut penuh tahun depan di kelas utama. (DN/eV)

Related Articles

Leave a Comment

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept

Adblock Detected

Please support us by disabling your AdBlocker extension from your browsers for our website.