Home News MotoGP Dua Kali Start Dua Kali Seruduk, Siapa Lagi Kalau Bukan Marquez – NontonMotoGP

Dua Kali Start Dua Kali Seruduk, Siapa Lagi Kalau Bukan Marquez – NontonMotoGP

by VR46 Fans
sty ae mm


Dua Kali Start Dua Kali Seruduk, Siapa Lagi Kalau Bukan Marquez
Aleix Espargaro (Aprilia Racing Team Gresini) vs Mar Marquez (Repsol Honda) Race MotoGP Red Bull Ring, Styria 2021 / NontonMotoGP © Paddock-GP.

Marc Marquez dua kali menyeruduk Aleix Espargaro di tempat yang sama dua kali dalam dua kali start MotoGP Styria.

Spielberg, NontonMotoGPPembalap Aprilia Racing Team Gresini, Aleix Espargaro tak bisa berbuat apa-apa untuk menghentikan gaya balap agresif rider Repsol Honda, Marc Marquez.

Di lap pembuka start pertama MotoGP Styria, Marquez menyeruduk Aleix sampai keluar lintasan selah Tikungan 1, membuatnya kehilangan waktu dan mundur banyak posisi.

Aksi ini mungkin bisa dikatakan sebagai insiden balap biasa, karena pada saat itu semua pembalap berebut titik pengereman terbaik saat memulai balapan.

Tapi bagaimana jika aksi merugikan lawan itu dilakukan berulang kali, di tempat yang sama dan korban yang sama.

Aleix kembali dihantam Marquez di Tikungan yang sama ketika balapan harus re-start, yang sebelumnya sempat Red Flag karena insiden yang melibatkan Dani Pedrosa dan Lorenzo Savadori.

Aleix yang merasa dirugikan oleh aksi Marquez jelas mengecam dan tak terima begitu saja setelah diseruduk dua kali dalam satu balapan.

“Marquez tetaplah Marquez. Setiap balapan dalam 10 tahun terakhir dia menyalip seperti ini,” keluh Aleix, yang memprotes Marquez dalam perjalanan kembali ke pit setelah Red Flag, sebagaimana dimuat The Race.

Pada dasarnya Aleix tidak terlalu menyalahkan Marquez, tapi sangat geram dengan Pengawas Balap, dalam hal ini Stewars Panel.

“Yang ingin saya salahkan adalah para Stewards. Mungkin mereka sedang menonton hari terakhir Olimpiade. Entahlah, sulit dimengerti,” serunya.

Hingga balapan usai, Pengawas Balap tak memberikan peringatan atau penalti apapun kepada Marquez atas gaya balap agresifnya itu.

Namun kekecewaan terbesar Aleix bukan insiden dengan rekan senegaranya itu, tapi masalah teknis yang menima motornya.

Sayangnya, Aleix gagal menuntaskan balapan res-start 27 lap di Red Bull Ring karena mengalami kerusakan mesin.

Pria Catalan itu terpaksa memarkirkan motornya di tepi lintasan, menyudahi balapan lebih dulu sebelum bendera finis dikibarkan.

Baca: Klasemen Sementara MotoGP Usai GP Styria 2021

Pekan depan akan ada satu kali balap lagi di sirkuit yang sama, Minggu 15 Agustus untuk Grand Prix Austria. (DN/eV)

Related Articles

Leave a Comment

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept

Adblock Detected

Please support us by disabling your AdBlocker extension from your browsers for our website.