Home News MotoGP Vinales Kaget Reaksi Dingin Quartararo, Padahal Teman Baik – NontonMotoGP

Vinales Kaget Reaksi Dingin Quartararo, Padahal Teman Baik – NontonMotoGP

by VR46 Fans
spa fq mv


Vinales Kaget Reaksi Dingin Quartararo, Padahal Teman Baik
Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) vs Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha) MotoGP Jerez, Spanyol 2021 / NontonMotoGP © Crash.

Maverick Vinales tak menyangka sikap dingin mantan rekan setimnya, Fabio Quartararo yang tak melontarkan sepatah katapun untuknya.

Silverstone, NontonMotoGP — Hubungan rider Spanyol, Maverick Vinales dan pembalap Prancis, Fabio Quartararo tak berlangsung sampai satu tahun sebagai rekan satu tim.

Karena setelah MotoGP Styria (seri ke-10) Vinales tidak lagi membalap untuk tim pabrikan Monster Energy Yamaha.

Beberapa hari kemudian Yamaha dan Vinales sepakat untuk mengakhiri kerja sama lebih awal, tak harus menunggu sampai musim 2021 selesai.

Alasannya adalah agar Yamaha bisa segera menjajaki pembalap pengganti, dan untuk Vinales agar bisa mencari tim baru.

Akhirnya Vinales resmi bergabung dengan Aprilia, meninggalkan Yamaha dalam kondisi yang kurang mengenakkan.

Sebagai rekan serim dan seorang teman, Quartararo ternyata sama sekali tak peduli dengan masalah Vinales.

“Nah, itu adalah hal yang tidak terlalu saya pedulikan.

Saya hanya fokus pada pekerjaan saya, jadi itu adalah sesuatu yang tidak memengaruhi saya,” kata Quartararo di sela-sela MotoGP Inggris kemarin, berbicara kepada media, sebagaimana dimuat detikSport.

Mendengar tanggapan dingin Quartararo, Vinales kaget dan tak menyangka akan hal itu.

“Saya tidak menduga hal ini dari Quartararo, karena kami selalu berhubungan dengan sangat baik.

Tapi mungkin itu karena dia sedang bagus di klasemen dan sedang fokus pada dirinya sendiri.

Jadi pantas saja dia bilang begitu,” kata Vinales dalam berita La Gazzetta dello Sport.

Di tahun sebelumnya, Vinales bertandem dengan rider Italia, Valentino Rossi, dan dia mendapat tanggapan yang sangat berbeda, bahkan Rossi sempat mendoakan Vinales dan Yamaha segera berbaikan.

“Rossi.. sebenarnya saya selalu berhubungan baik dengannya.

Kami sudah melalui banyak masa-masa sulit, tapi kami selalu saling mendukung.

Baca: Albesiano: Seribu Tahun Lagi Baru Ada Pembalap Super Jago Seperti Rossi

Memang sulit menjadi tandemnya dalam kaitannya dengan citra dan fans, tapi secara keseluruhan hubungan kami sangat baik di dalam maupun luar lintasan,” demikian jabar Vinales. (DN/eV)

Related Articles

Leave a Comment

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept

Adblock Detected

Please support us by disabling your AdBlocker extension from your browsers for our website.