Enea Bastianini sama sekali tak menyangka akan naik podium lagi di Misano, dia merasa sedikit aneh dengan performanya di GP Emilia Romagna kemarin.
Misano, NontonMotoGP — Perebutan gelar Rookie of the Year semakin ketat usai MotoGP Emilia Romagna, dimana pembalap Satelit Avintia Esponsorama, Enea Bastianini melewati poin pembalap Satelit Pramac Racing, Jorge Martin.
Bastianini berhasil mengulang podium di Misano, dengan finis ketiga di seri Emilia Romagna, hasil yang sama dengan seri San Marino sebelumnya.
Tapi rider Italia itu sendiri sedikit merasa aneh dengan podiumnya kali ini.
Menurut Bastianini, dia tiba-tiba punya kecepatan yang baik dalam balapan, terutama di paruh kedua race, padahal sebelumnya di Latihan Bebas dan Kualifikasi sangat kesulitan.
“Podium ini memberi saya perasaan aneh karena di Kualifikasi, sebelum balapan, saya pikir tidak mungkin mendapat performa yang sama seperti di balapan pertama di sini, ” ucap Bastianini, yang berhasil dua kali naik podium tiga di dua balapan di Misano, seperti dimuat Motorcycle Sports.
“Tapi saya melaju di paruh akhir balapan dan kecepatan saya sangat bagus, seperti di balapan sebelumnya di Misano.
Itu luar biasa, kemudian saya meraih posisi keempat ketika Bagnaia jatuh dan pada akhirnya saya melihat bahwa saya sangat dekat dengan Quartararo dan saya mendorong kecepatan melewati batas.
Lap terakhir sangat spektakuler bagi saya, yang finis ketiga. Ini podium yang sangat aneh bagi saya,” demikian Bastianini.
Dengan dua seri tersisa, Portimao dan Valencia, Bastianini akan berhadapan dengan Martin dalam perebutan gelar pendatang terbaik.
Baca: Rossi Marah Bagnaia Salah Pilih Ban Berujung Kecelakaan
Sementara satu rookie lainnya, Luca Marini (Sky VR46 Avintia) sedikit kesulitan mengimbangi rekan-rekannya itu, butuh waktu adaptasi yang lebih lama. (DN/eV)