Home News MotoGP Ditendang Keluar MotoGP, Ini Pesan Lecuona untuk KTM – NontonMotoGP

Ditendang Keluar MotoGP, Ini Pesan Lecuona untuk KTM – NontonMotoGP

by VR46 Fans
it ic


Ditendang Keluar MotoGP, Ini Pesan Lecuona untuk KTM
Iker Lecuon (Tech3 KTM Factory Racing) MotoGP Mugello, Italia 2021 / NontonMotoGP © MotoGP.

Iker Lecuona mengatakan bahwa pabrikan harus memberikan waktu yang lebih banyak untuk adaptasi, terutama untuk motor sulit seperti KTM.

Portimao, NontonMotoGP — Salah satu yang paling disayangkan di MotoGP adalah keluarnya pembalap muda, Iker Lecuona mulai tahun 2022 yang akan datang.

Lecuona masih sangat muda, 21 tahun dan sudah kehilangan tempat di MotoGP, padahal potensi perlahan mulai muncul.

Dia bersama rekan satu timnya, Danilo Petrucci sama-sama dikeluarkan oleh KTM, dengan pengganti dari Moto2, Remy Gardner dan Raul Fernandez.

Petrucci akan beralih ke Dakar, sementara Lecuona akan bergabung dengan HRC di Superbike.

Sebelum musim ini berakhir, Lecuona memberikan pesan kepada KTM, bahwa pembalap muda butun waktu untuk berkembang.

Setidaknya ada sedikit tambahan waktu untuk bisa menggunakan potensi maksimal dari motor, terlebih KTM termasuk paket balap yang lebih rumit dan susah dikendarai.

“Saya pikir potensi saya masih ada. Menurut saya seorang pembalap membutuhkan lebih banyak waktu untuk menyesuaikan atau merasa nyaman,” kata Lecuona seperti dimuat Motosan.

“Semua orang tahu bahwa KTM adalah motor yang sangat sulit untuk dipahami dan digunakan, tapi Anda bisa mendapatkan hasil yang bagus, dan Anda bisa melaju dengan sangat cepat.

Setelah musim panas saya mencoba mengubah chip, mentalitas saya, saya mencoba untuk menikmati lebih banyak.

Saya merasa kuat dan punya pikiran yang jernih, saya santai, dan ketika Anda menikmatinya, itu lebih mudah untuk meningkat,” terangnya.

News: Dokter: Saraf Mata Kanan Marquez Lumpuh, Mungkin Sembuh 4 Bulan

Honda sempat berjanji akan membawa Lecuona kembali ke MotoGP jika berhasil di kejuaraan Superbike nanti. (VR46)

Related Articles

Leave a Comment

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept

Adblock Detected

Please support us by disabling your AdBlocker extension from your browsers for our website.