Resmi! Jorge Martin Sabet Gelar ‘Rookie of the Year’ MotoGP 2021 – NontonMotoGP

val jm123


Resmi! Jorge Martin Sabet Gelar 'Rookie of the Year' MotoGP 2021
Jorge Martin (Pramac Racing) Podium MotoGP Valencia, Spanyol 2021 / NontonMotoGP © MotoGP.

Jorge Martin raih gelar Rookie of the Year MotoGP 2021.

Valencia, NontonMotoGP — MotoGP musim 2021 ini diramaikan oleh tiga pembalap pendatang baru, Jorge Martin (Pramac Racing), Enea Bastianini (Avintia Esponsorama) dan Luca Marini (Sky VR46 Avintia).

Musim telah selesai dengan Martin keluar sebagai pemula terbaik, menyabet gelar Rooki of the Year, mengalahkan Bastianini dengan keunggulan 9 poin di klasemen akhir.

Di balapan terakhir kemarin di Valencia, Martin berhasil naik podium kedua, bertarung sengit melawan dua rider pabrikan Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia pemenang dan Jack Miller finis ketiga.

“Saya tidak bisa berharap untuk sesuatu yang lebih baik, kami mencapai podium penting dalam balapan yang sangat sulit bagi saya,” kata Martin dalam siaran pers tim, seperti dimuat Speedweek.

Musim debut Martin tidak dijalani dengan mudah, pasang surut setelah kecelakaan serius di MotoGP Portugal, hampir membuatnya keluar dari balap motor.

Martin menjalani operasi dengan cedera tiga patah tulang, melewatkan beberapa balapan.

“Ini adalah tahun yang luar biasa, dengan pasang surut. Tapi kami muncul lebih kuat dari itu.

Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada tim saya, Ducati dan keluarga saya atas dukungan mereka,” terang Martin menambahkan.

News: Marshal Sirkuit Mandalika Belum Siap, Penyelenggara Bermasalah

Sayangnya, setelah balapan kemarin, Martin batal menghadiri wawancara resmi MotoGP bersama Matt Birt, juga absen dari konferensi pers pasca balap, tim menginformasikan bahwa sanga pembalap tidak sehat. (VR46)

By VR46 Fans

Pecinta MotoGP yang berharap Valentino Rossi kembali muda dan berharap melihat Rossi kembali meraih juara dunia lagi.

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Exit mobile version