Lecuona-Marquez Raja Celaka MotoGP 2021 – NontonMotoGP

bri mm


Lecuona-Marquez Raja Celaka MotoGP 2021
Marc Marquez (Repsol Honda) MotoGP Silverstone, Inggris 2021 / NontonMotoGP © MotoGP.

Iker Lecuona, Marc Marquez dan Aron Canet memuncaki tiga teratas daftar pembalap Grand Prix dengan kecelakaan terbanyak sepanjang musim 2021.

Jakarta, NontonMotoGP — MotoGP musim 2021 telah usai dengan pembalap Prancis, Fabio Quartararo sebagai juara dunia kelas utama, Remy Gardner dari Australia juara dunia kelas Moto2 dan rookie Spanyol, Pedro Acosta meriah gelar kelas Moto3.

Ada 18 seri balap sepanjang kompetisi tahun 2021 dengan tingkat kecelakaan yang jauh meningkat dibanding tahun-tahun sebelumnya.

Total ada 950 kali kecelakaan yang terjadi sepanjang 2021 di ketiga kelas, untuk kelas MotoGP sebanyak 278 kali kecelaan atau rata-rata ada 15 kali pembalap terjatuh di tiap event.

Kelas Moto2 tertinggi dengan 367 kali kecelakaan dan kelas Moto3 ada 305 kali kecelakaan.

Berdasarkan pembalap, rider muda Valencia, Iker Lecuona menjadi pembalap dengan kecelakaan terbanyak, disusul rider Spanyol, Marc Marquez.

Berikut Pembalap dengan Kecelakaan Terbanyak 2021 Semua Kelas

  1. Iker Lecuona, MotoGP – 26
  2. Marc Marquez, MotoGP – 22
  3. Aron Canet, Moto2 – 21
  4. Pol Espargaro, MotoGP – 20
  5. Alex Marquez, MotoGP – 19
  6. Albert Arenas, Moto2 – 19
  7. Kaito Toba, Moto3 – 19
  8. Aleix Espargaro, MotoGP – 18
  9. Hector Garzo, Moto2 – 18
  10. Tatsuki Suzuki, Moto3 – 18
  11. Cameron Beaubier, Moto2 – 17
  12. Somkiat Chantra, Moto2 – 17.

Beberapa pembalap mengalami kecelakaan dengan dampak ringan, sebagian lainnya dengan dampak sangat parah.

Salah satunya rookie Satelit Pramac Racing, Jorge Martin yang mengalami kecelakaan parah di seri Portugal dan membuatnya absen beberapa seri.

News: 10 Pembalap Terbaik MotoGP 2021 Versi Crash.net, Rossi Tak Masuk

Meski tak masuk dalam daftar pembalap dengan jatuh paling banyak, tapi imbas kecelakaan Martin sangat besar dan merugikan. (VR46)

By VR46 Fans

Pecinta MotoGP yang berharap Valentino Rossi kembali muda dan berharap melihat Rossi kembali meraih juara dunia lagi.

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Exit mobile version