Home News MotoGP Moto3 2022 Diramaikan Satu Pembalap Cewek – NontonMotoGP

Moto3 2022 Diramaikan Satu Pembalap Cewek – NontonMotoGP

by VR46 Fans
ana


Moto3 2022 Diramaikan Satu Pembalap Cewek
Ana Carrasco (Kawasaki) WorldSSP300 2021 / NontonMotoGP © Crash.

Ana Carrasco resmi kembali ke Moto3 musim 2022 bersama tim BOE SKX Racing.

Barcelona, NontonMotoGP — Grand Prix balap motor musim 2022 mengalami banyak perubahan peserta balap, tak hanya di kelas MotoGP, tapi juga di kelas Moto2 dan Moto3.

Salah satu kabar menarik datang dari kelas paling bawah, rider wanita kebanggan Spanyol, Ana Carrasco akhirnya kembali lagi ke Grand Prix.

Carrasco akan kembali ke Moto3 lagi mulai musim 2022 setelah resmi bergabung dengan tim BOE SKX Racing.

Carrasco menjadi wanita pertama yang memenangkan kejuaraan dunia FIM ketika dia mengklaim gelar WorldSSP300 pada musim 2018 silam.

Pembalap yang telah berusia 24 tahun itu, telah memenangkan setidaknya satu balapan di masing-masing dari lima musim yang dia habiskan di Supersport300, akan kembali ke Moto3 untuk pertama kalinya dalam delapan tahun.

Meninggalkan WorldSSP300 bukan hal mudah bagi Carrasco, dia mengaku sangat emosional, sekaligus terntang kembali ke Grand Prix.

“Balapan itu sulit, tidak hanya di trek yang dilihat orang tapi juga di saat-saat seperti ini ketika Anda harus membuat keputusan yang sulit.

Ambisi saya selalu untuk berkembang sebagai pebalap, untuk menetapkan tujuan baru yang orang lain anggap tidak mungkin dan untuk mencapainya,” katanya seperti dimuat Crash.

“Ketika orang tua saya membelikan saya minibike pertama saya dan kemudian saya mulai balapan, tentu saja impian saya seperti pembalap mana pun ‘suatu hari saya ingin menjadi Juara Dunia’,” tegasnya.

Pada akhirnya cewek keren ini berhasil mencapai impinnya pada tahun 2018.

“Ini yang saya capai pada 2018 dan bahkan hari ini perasaan itu ajaib; tapi siapa pun yang memahami balap akan tahu bahwa setiap pembalap perlu mendorong, menjadi ambisius, dan menguji diri mereka sendiri lagi dan lagi.

Kesempatan untuk membalap di Moto3 adalah langkah logis dalam pikiran saya bahkan jika langkah emosionalnya sulit,” tuturnya.

News: Hasil Tes Shakedown Malaysia MotoGP 2022 Hari 2

Adapun hasil terbaik Carrasco selama tiga musim Moto3 sebelumnya yakni posisi kedelapan di Valencia (2013), itu adalah satu-satunya finis sepuluh besar yang dia capai hingga saat ini. (DN/ev)

Related Articles

Leave a Comment

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept

Adblock Detected

Please support us by disabling your AdBlocker extension from your browsers for our website.