Ban dan Bahan Bakar MotoGP Sudah Tiba di Mandalika – NontonMotoGP

michelin


Tes Pra-musim: Ban dan Bahan Bakar MotoGP Sudah Tiba di Mandalika
Ban MotoGP (Michelin) MotoGP 2021 / NontonMotoGP © AutoSport.

Ban dan bahan bakar MotoGP untuk tes Pra-musim MotoGP Indonesia 2022 di sirkuit Mandalika, telah tiba di Lombok Tengah melalui jalur laut.

Lombok Tengah, NontonMotoGP — Setelah libur panjang selama kurang lebih dua bulan lamanya, MotoGP kini kembali tancap gas.

Ada banyak kegiatan meski balapan perdana masih jauh, tes dan persiapan lain sedang dikerjakan.

Sepanjang awal Februari ini ada tiga tes di dua tempa berbeda khusus untuk kelas utama.

Shakedown dan Pra-musim di Sepang, Malaysia dan satu Pra-musim lagi di Mandalika, Indonesia.

Total ada lima hari tes di Malaysia, Shakedown tiga hari dan Pra-musim dua hari, sementara di Indonesia hanya tiga hari, tes Pra-musim sekaligus pengenalan sirkuit.

Tes di Lombok Tengah ini dijadwalkan mulai 11 hingga 13 Februari yang akan datang.

Segala persiapan sedang dikerjakana, termasuk bahan dan peralatan tes, ban dan bahan bakar bahkan sudah tiba di Mandalika.

Priandhi Satria, yang menjabat Direktur Mandalika Grand Prix Association (MGPA), mengatakan seluruh ban dan bahan bakar untuk masing-masing tim yang akan diapaki tes telah tiba di Mandalika.

“Seluruh ban dan bahan bakar untuk masing-masing kendaraan tim balap sudah datang melalui laut dan saat ini sudah berada di Pertamina Mandalika International Street
Circuit,” kata Andhi kepada Antara, seperti dimuat CNN Indonesia.

Perlengkapan lain seperti motor dan juga semua part pendukung akan tiba menggunakan beberapa pesawat yang akan mendarat di Bandara Internasional Zainuddin Abdul Madjid Lombok.

“Saat ini kami selaku penyelenggara sedang mempersiapkan layout penempatan berbagai kontainer yang akan dijadikan kantor Dorna, kantor media, penempatan kontainer motor dan spare parts dan berbagai kontainer lainnya serta pembangunan berbagai fasilitas penunjang dalam rangka tes pra-musim di Pertamina Mandalika International Street Circuit,” lanjutnya menerangkan.

News: Tes Sepang: Misteri Pedrosa Sembunyikan Timesheets, Pakai Motor Orang Lain?

Setelah tes, Mandalika akan menggelar MotoGP untuk pertama kalinya pada 18-20 Maret yang akan datang, akan menjadi seri kedua musim 2022, yakni setelah balapan pembuka di sirkuit malam, Qatar. (VR46)

By VR46 Fans

Pecinta MotoGP yang berharap Valentino Rossi kembali muda dan berharap melihat Rossi kembali meraih juara dunia lagi.

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Exit mobile version