Home News MotoGP Waduh! Marquez Harus Menang MotoGP 2031 Jika Ingin Kalahkan Rekor Rossi – NontonMotoGP

Waduh! Marquez Harus Menang MotoGP 2031 Jika Ingin Kalahkan Rekor Rossi – NontonMotoGP

by VR46 Fans
it mm


Waduh! Marquez Harus Menang MotoGP 2031 Jika Ingin Kalahkan Rekor Rossi
Marc Marquez (Repsol Honda) MotoGP Mugello, Italia 2021 / NontonMotoGP © MotoGP.

Marc Marquez harus menang pada MotoGP 2031 yang akan datang jika ingin menggeser nama Valentino Rossi dalam daftar rekor pembalap dengan rentang kemenangan terlama antara kemenangan pertama dan terakhir mereka.

Sepang, NontonMotoGPPembalap asal Italia, Valentino Rossi memutuskan untuk pensiun setelah musim MotoGP 2021 kemarin berakhir.

Finis kesepuluh di final Valencia menjadi balapan terakhirnya di Grand Prix balap motor, melewati 2021 tanpa kemenangan dan tanpa podium.

Podium terakhir The Doctor adalah finis ketiga di MotoGP Andalusia 2020 lalu.

Sementara itu, kemenangan terakhirnya di MotoGP sudah lama terjadi, yakni MotoGP Belanda 2017 lalu.

Rentang waktu antara kemenangan terakhir Rossi pada 2017 (Assen) dan kemenangan pertamanya pada tahun 1996 (Brno) adalaha berjarak 20 tahun dan 311 hari, atau total berjarak 7616 hari.

Rekor unik ini bisa saja dipecahkan oleh salah satu musuhnya, Marc Marquez yang membalap untuk Repsol Honda.

Adapun kemenangan pertama pria Cervera itu adalah pada tahun 2010 di Mugello.

Karena itu, jika Marquez ingin melewati rekor super milik Rossi ini, maka The Baby Alien harus membalap hingga usia 39 tahun, memenangkan balapan pada musim 2031 yang akan datang.

Apakah Marquez bisa? Apakah dia sanggup bertahan, membalap hingga usia tua?

Sebagaimana dilansir MOW Magazine dan dimuat Tuttomotoriweb, pembalap Italia lainnya, Loris Capirossi, betada di posisi kedua daftar rekor ini, dengan jarak antar kemenangan 17 tahun 49 hari, yakni antara Donington 1990 dan Motegi 2007.

Di antara pebalap aktif, yang paling dekat dengan rekor Rossi adalah Italia lainnya, Andrea Dovizioso.

Dovi mencetak kemenangan pertamanya di kelas 125 pada tahun 2004 dan jika Dovi berhasil berada di trek pada tahun 2025 dan memenangkan balapan MotoGP, dia bisa mengalahkan Rossi.

Tentu tidak akan mudah, karena rider asal Romagna itu harus menemukan motivasi dan harus kompetitif hingga kembali memperebutkan posisi puncak.

News: Resmi! Livery Suzuki Ecstar MotoGP 2022

Siapakah yang akan berhasil menggusur Rossi dari daftar rekor ini? (VR46)

Related Articles

Leave a Comment

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept

Adblock Detected

Please support us by disabling your AdBlocker extension from your browsers for our website.