Home News MotoGP Rider Tak Punya Rasa Hormat – NontonMotoGP

Rider Tak Punya Rasa Hormat – NontonMotoGP

by VR46 Fans
as ae


Aleix Marah Serang Adik Marquez: Rider Tak Punya Rasa Hormat
Aleix Espargaro (Aprilia Racing) MotoGP Austin, Amerika Serikat 2022 / NontonMotoGP © MotoGP.

Aleix Espargaro keberatan dengan aksi menunggu towing Alex Marquez di hari kedua MotoGP Amerika Serikat 2022.

Austin, NontonMotoGP — Pembalap asal Spanyol, Aleix Espargaro terpuruk di sesi Kualifikasi MotoGP Amerika Serikat 2022.

Pembalap Aprilia Racing itu akan memulai balapan dari posisi start ke-13, kesalahan datang karena kurangnya konsentrasi dan ada ulah pembalap lain juga.

Aleix menyebut pembalap Satelit LCR Honda, Alex Marquez tak punya rasa hormat, karena menurutnya dia sengaja menunggu untuk mendapat towing.

“Álex Marquez tidak punya rasa hormat, dia berdiri menunggu saya di FP4, seperti halnya sata mengganti ban pertama dan kedua.

Sungguh luar biasa hal ini terjadi tapi ini adalah kesalahan saya, saya harus lebih fokus dan melakukan pekerjaan saya.

Ini memalukan, bagi saya itu konyol. Ada beberapa yang tidak tahu bagaimana mereka bisa mendapat sedikit rasa malu,” keluh Aleix seperti dimuat Motosan.

Aksi towing ini mungkin dapat dimaklumi jika dilakukan pembalap pemula yang memang masih belajar, tapi sekelas Alex Marquez yang sudah tiga tahun di MotoGP rasanya kurang pantas.

“Saya mengerti bahwa para rookie melakukannya, kami semua pernah melakukannya, ini adalah tahun pertama mereka dan mereka harus mencobanya, tapi ada pembalap yang sudah tiga atau empat tahun di kelas utama masih melakukannya,” sambung Aleix.

Hasil Kualifikasi sangat tidak terduga. “Jelas saya tidak senang. Saya minta maaf karena kecepatannya sangat bagus dan kami punya potensi untuk masuk ke Q2 di sirkuit yang secara historis tidak menguntungkan bagi kami, meskipun akhir pekan tidak dimulai dengan cara terbaik.

Selain itu, kami masih sedikit kesulitan dengan ban baru, masalah yang tidak kalah pentingnya di MotoGP modern,” ungkap Aleix.

Strat dari baris tengah, apa target Aleix dalam balapan kali ini setelah menang di Argentina sebelumnya?

“Balapan akan menantang dari sudut pandang fisik, dan tidak akan mudah untuk bangkit dari ketertinggalan.

Namun, kami yakin bahwa kami punya ritme yang menarik di tangan kami, terutama dengan ban bekas, hampir sejajar dengan area podium, kami menunjukkannya di FP4.

News: Rins Marah Besar: Sangat Memalukan Banyak Pembalap ‘Ngemis Towing’

Kami akan berusaha memberikan yang terbaik untuk membawa pulang hasil terbaik,” demikian harap Aleix. (VR46)

Related Articles

Leave a Comment

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept

Adblock Detected

Please support us by disabling your AdBlocker extension from your browsers for our website.