Home News MotoGP MotoGP Sepi Penonton, Dorna Tendang Dovi, Diganti Pembalap ‘KTP Inggris’ – NontonMotoGP

MotoGP Sepi Penonton, Dorna Tendang Dovi, Diganti Pembalap ‘KTP Inggris’ – NontonMotoGP

by VR46 Fans
as ad 1


Gosip: MotoGP Sepi Penonton, Dorna Tendang Dovi, Diganti Pembalap 'KTP Inggris'
Andrea Dovizioso (WithU Yamaha RNF) Race MotoGP Austin, Amerika Serikat 2022 / NontonMotoGP © MotoGP.

Jake Dixon dirumorkan akan menggantikan Andrea Dovizioso sesegera mungkin demi kepentingan Dorna Sports untuk penonton Inggris.

London, NontonMotoGP — MotoGP musim 2022 baru berjalan empat seri, yakni pembukaan di Qatar, Indonesia, Argentina dan yang terbaru di AS.

Balapan musim ini sangat berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, termasuk minimnya pembalap asal Inggris di kelas utama.

Dulu ada Bradley Smith dan Cal Crutchlow, namun sekarang hanya ada pembalap Inggris di kelas Moto3 dan Moto2.

Karena itu, mulai bedera rumor bahwa Dorna Sprots selaku penyelenggara MotoGP, mengusahana ada pembalap Inggris di kelas utama dalam waktu singkat ini, demi menggaet penonton yang lebih baik.

Nama rider Moto2, Jake Dixon mulai mencuat, digosipkan akan menggantikan pembalap Italia, Andrea Dovizioso di tim Satelit WithU Yamaha RNF.

Dixon saat ini sedang berkompetisi di kelas Moto2 dan berhasil naik podium di seri terakhir kemarin di Austin.

Pria Inggris ini tahun lalu juga sempat tampil di MotoGP sebagai rider pengganti pembalap Italia, Franco Morbidelli di tim Satelit Petronas Yamaha SRT.

Karena performa Dovi tahun ini sangat rendah dalam empat seri awal, hanya mencetak tiga poin sejauh ini, dikabarkan posisinya bisa saja digantikan Dixon.

“Menurut pers Inggris, sebenarnya, Dorna akan mendorong agar pebalap Inggris kembali ke MotoGP sesegera mungkin.

Alasannya? Kontrak dengan penyiar BT Sport, yang tanpa perwakilan Inggris akan memberikan angka yang jauh lebih rendah daripada di masa lalu.” begitulah bunyi artikel yang dimuat MOW Magazine.

“Saat ini, bagaimanapun, itu hanya hipotesis yang diletakkan di atas piring, mungkin dengan cara yang sedikit sensasional, oleh pers Inggris dan, seperti yang telah disebutkan, tidak ada yang benar-benar menunjukkan bahwa hal-hal bisa berjalan seperti ini.

Namun tentu saja balapan berikutnya di Eropa akan menjadi penentu untuk mencapai titik balik,” demikian artikel MOW.

Bagaimanapun ini masih sebatas rumor dan gosip, belum terbukti kebenaranyannya.

News: Bahaya Pol Keluar Repsol Honda, Terancam Tak Punya Tim MotoGP 2023

Tapi, seperti biasa apapun bisa terjadi di MotoGP. (VR46)

Related Articles

Leave a Comment

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept

Adblock Detected

Please support us by disabling your AdBlocker extension from your browsers for our website.