Brad Binder berharap kedatangan Jack Miller ke KTM dapat membawa dampak baik dalam pengembangan motor dengan pengalamannya di Honda dan Ducati.
Andorra, NontonMotoGP — Tahun depan tim pabrikan Red Bull KTM Factory Racing akan diperkuat oleh Brad Binder dan tandem barunya, Jack Miller.
Kedatangan Miller disambung hangat oleh Binder, yang ternyata sudah sangat akrab dan sering berlatih bersama.
Rider Afrika Selatan itu juga berharap kedatangan Miller bisa menjadi angin segar pengembangan mesin RC16.
Ditanya dalam sebuah wawancara, apakah Binder senang dengan kedatangan Miller, dia sangat yakin menjawab.
“Pasti. Jack mungkin salah satu teman terbaik saya.
Saya menghabiskan sebagian besar waktu saya dengannya ketika saya di Eropa.
Dia tinggal di ujung jalan di sini di Andorra,” kata Binder dalam wawancara dengan Moto Rider World, seperti dikutip Motorcyclesports.net.
“Kami sering berlatih bersama, kami berkendara bersama, kami melakukan beberapa uji coba.
Dan saya pikir orang Australia dan Afrika Selatan tampaknya rukun, karena kami punya cara yang sangat mirip dalam melakukan sesuatu,” sambungnya.
Selain hubungan pribadi, Binder juga yakin Miller bisa menjadi aset dalam hal pengembangan motor.
“Akan luar biasa memiliki dia di tim, saya senang melihat bagaimana dia menemukan motornya.
Hal baiknya adalah dia sudah mengendarai Honda, dia berasal dari Ducati yang tampaknya menjadi motor terkuat saat ini.
News: Monster Moto2 Curhat Betara Sulitnya Debut MotoGP
Dia dapat membawa semua pengetahuan dan feedback itu dan membantu kami membuat beberapa kemajuan dalam proyek kami,” demikian harapan Binder. (VR46)