Sesi Kualifikasi 2 Moto2 Jepang terpaksa dihentikan sementara karena hujan deras.
Motegi, NontonMotoGP — Hari kedua MotoGP Jepang, Sabtu (23/9) diagendakan untuk sesi Latihan Bebas lanjutan dan sesi inti, yakni Kualifikasi.
Kelas Moto3 telah selesai menentukan starting grid untuk balapan besok, Minggu (25/9).
Sayangnya, untuk kelas Moto2 saat ini terkendala cuaca.
Sesi Kualifikasi 2 kelas Moto2 terpaksa dihentikan sementara dengan kibaran Bendera Merah karena lintasan diguyur hujan lebat.
Red Flag dengan menyisahkan sembilan menit lebih untuk menentuan posisi start sebagain pembalap.
Hujan memang sudah diperkirakan akan turun dan saat ini sesi harus benar-benar dihentikan sampai hujan benar-benar reda.
Lewat Twitter, MotoGP mengatakan mereka saat ini membutuhkan bantuan dari pawang hujan yang pernah menangani MotoGP Mandalika Maret lalu.
Calling Rara in 3,2,1… #JapaneseGP 🇯🇵 pic.twitter.com/KMmPPYPtHu
— MotoGP™🏁 (@MotoGP) September 24, 2022
“Menelepon Rara di 3,2,1… #JapaneseGP 🇯🇵,” tulis MotoGP di Twitter.
Media olahraga ternama Spanyol, DAZN juga turun meminta bantuan pawang hujan Mandalika.
Lo que necesitamos ahora mismo, @MotoGP #JapaneseGP 🇯🇵 #MotoGP 🏁pic.twitter.com/LUTZLhRQ1D
— DAZN España (@DAZN_ES) September 24, 2022
“Yang kita butuhkan saat ini, @MotoGP #JapaneseGP 🇯🇵 #MotoGP 🏁,” tulis DAZN Spanyol sebagai keterangan gampar sang pawang.
Tentu saja ini hanya Tweet candaan sembari menunggu hujan reda.
Aksi pawang hujan Mandalika memang sempat mencuri perhatian dunia, ketika tampil di gelaran seri ke-2 MotoGP musim 2022 yang berlangsung di sirkuit Mandalika.
News: Hasil Kualifikasi Moto3 Jepang 2022
Saat itu bahkan balapan sempat ditunda beberapa saat karena hujan deras. (rS/GP)