Beredar video pembalap Moto3, Tom Booth-Amos diduga dianiaya oleh kepala krunya sendiri, kejadian di Grand Prix Thailand 2019 lalu, baru bocor sekarang.
Buriram, NontonMotoGP — Menjelang balapan MotoGP Thailand akhir pekan ini, beredar video pendek di media sosial, yang menunjukkan seorang pembalap diduga dianiaya oleh anggota timnya sendiri.
Diketahui, mantan rider Moto3 asal Inggris, Tom Booth-Amos adalah orang yang berada dalam video tersebut, ketika menyambangi garasinya, terlihat Tom didorong, ditendang dan kemudian dipukul oleh seorang yang menggunakan seragam tim, yang kini diidentifikasi sebagai Kepala krunya pada waktu itu.
Kejadian berlangsung pada seri Grand Prix Thailand musim 2019 lalu, hanya saja kejadian baru terungkap sekarang.
Next time our rider says it’s the bike not him!! 😬🤣🤣🤣 pic.twitter.com/LADQ53Ad9H
— Steve Brogan (@steve17brogan) September 30, 2022
Steve Brogan membagikan video kejadian tersebut lewat Twitter dan langsung menjadi pusat pembicaraan pecinta balap.
Orang-orang bertanya, siapa pembalap yang dianiaya dalam video tersebut, Tom langsung mengonfirmasi kalau memang dia orangnya.
Me, was told to never speak about it 🫣
— Tom Booth-Amos (@TomBoothAmos) September 30, 2022
Salah satu jurnalis senior di paddock MotoGP, David Emmett kemudian memberikan informasi lebih lanjut tentang sosok terduga pelaku.
“Rupanya orang ini masih bekerja di paddock.
Mengingat betapa pentingnya hubungan antara kepala kru dan pembalap, ini seharusnya secara otomatis mendiskualifikasi mereka,” tulis Emmett menanggapi video tersebut.
Lebih lanjut, Tom kemudian mengklarifikasi masalah ini di Twitternya.
Regarding the video that’s gone around today. I’m happy to be out that place, that’s just one of the things that happened in 2019. pic.twitter.com/td4IKCNnrg
— Tom Booth-Amos (@TomBoothAmos) September 30, 2022
“Tentang video yang beredar hari ini. Saya senang berada di luar tempat itu, itu hanya salah satu hal yang terjadi di tahun 2019,” tulisnya.
Kemudian lebih rinci dalam unggahan berbunyi; “Video yang sekarang beredar adalah dari kejadian Grand Prix Thailand 2019.
Ada banyak masalah dengan tim tahun itu yang tidak pernah dibicarakan dan saya tetap diam hanya untuk mencoba dan mempertahankan perjalanan saya untuk musim 2020 karena itu adalah impian saya untuk tetap di paddock itu.
Ini terjadi setelah balapan ketika motor saya mogok karena kesalahan mekanik, saya diminta untuk tidak mengatakan apa-apa dan tetap diam.
Saya tidak pernah memberi tahu siapa pun termasuk Dorna dan manajemen saya saat itu.
Itu hanya satu hal yang terjadi tahun itu, orang tidak tahu apa yang terjadi di balik layak TV,” demikian cerita pembalap Inggris itu lewat Twitter.
News: Hasil Kualifikasi MotoGP Thailand 2022
Tom tampil di kelas Moto3 pada musim 2019 lalu bersama tim CIP Green Power. (rS/GP)