Alex Marquez menargetkan juara dunia MotoGP bersama Ducati.
Buriram, NontonMotoGP — Pembalap cervera, Alex Marquez debut di MotoGP pada musim 2020 lalu, naik mendadak menggantikan rider Spanyol, Jorge Lorenzo di tim pabrikan Repsol Honda.
Tahun pertama cukup baik dengan raihan dua podium.
Sayangnya, Alex harus turun ke tim Satelit karena digeser oleh rider Spanyol lainnya, Pol Espargaro.
Semenjak turun ke tim Satelit LCR Honda, performa Alex tak kunjung membaik.
Bahkan sekarang sudah memutuskan untuk pindah ke pabrikan lain di tim Satelit Gresini Racing, mencari motivasi dan tantangan baru.
Harapan dan target utama Alex tentu saja menjadi juara dunia.
Motor Ducati Desmosedici bisa menjadi jawaban yang tepat, mengingat mesin ini sangat cocok dengan banyak gaya balap.
“Saya pikir saya punya potensi itu dan pantas mendapatkan kesempatan ini.
Sebuah motor yang memenangkan balapan, yang beradaptasi dengan banyak gaya balap dan pembalap yang berbeda. Anda mendapat semuanya,” kata Alex percaya diri, berbicara kepada DAZN, sebagaimana dikutip Corsedimoto.com.
Alex akan bertandem dengan rider Italia, Fabio Di Giannantonio, akan menggunakan mesin Desmosedici GP22, yang akan didukung part-part terbaru.
“Di akhir tahun (2023) saya akan jujur pada diri sendiri dan mengakui apa yang berhasil dan apa yang tidak.
Ada banyak keuntungan, lihat saja di mana yang lain, seperti aerodinamis Aprilia, Ducati.. Mereka selangkah di atas,” sambung Alex.
Mulai November nanti, Alex akan mencoba Ducati untuk pertama kali dan dia tetap dengan tujuan awalnnya, yakni menjadi juara dunia.
“Ini impian saya, saya akan selalu mengatakannya.
Saya juga mengatakannya pada tahun 2015 ketika saya masih di Moto2 dan saya kesulitan setelah menjadi juara di Moto3.
Tapi pada akhirnya saya berhasil,” jelas Alex yang memang telah berhasil menjadi juara dunia di Moto3 dan Moto2.
News: Martin: Kalau Saya di Posisi Zarco, Saya Rampas Podium Bagnaia
Sekarang, apakah Alex bisa menuwujudnya di kelas MotoGP? (rS/GP)