Izan Juara Dunia Moto3, Joan Mir Minta Bayaran – NontonMotoGP

jm


Izan Juara Dunia Moto3, Joan Mir Minta Bayaran
Joan Mir (Suzuki Ecstar) Konferensi Pers MotoGP Lusail, Qatar 2022 / NontonMotoGP © MotoGP.

Joan Mir kini menagih janji Aspar Team setelah Izan Guevara berhasil menjadi juara dunia Moto3 2022.

Phillip Island, NontonMotoGP — Pembalap asal Spanyol, Joan Mir membuat prediksi untuk juara dunia musim 2022 di semua kelas, mulai dari Moto3, Moto2 dan MotoGP.

Untuk kelas Moto3, dia menjagokan pembalap yang satu kampung dengannya, Izan Guevara yang sama-sama dari Mallorca.

Mir memberikan prediksi dalam acara konferensi pers seri pembuka yang berlangsung di Lusail, Qatar sekitar delapan bulan yang lalu.

Benar saja, jawaban prediksi Mir untuk kelas Moto3 ternyata benar, Guevara berhasil mengunci gelar kelas Moto3 di seri Australia 2022.

Prediksi Mir pernah diunggah oleh akun Instagram MotoGP, yang dikomentari oleh tim Izan, yakni Aspar Team.

“Bagaimana jika Joan Mir benar?,” komentar Aspar delapan bulan lalu, merujuk prediksi Mir.

Komentar tersebut kemudian dibalas oleh tim Mir, Suzuki Ecstar.

“Jika dia (prediksi Mir) benar terserah Anda mau memberi dia (Mir) hadiah apa saja.. dan tentu saja hadiah untuk kami,” tulis Suzuki Ecstar, yang kemudian disetujui oleh Aspar Team.

Sadar akan janji mereka, Aspar Team kemudian mengingatkan tim Suzuki di Twitter dengan melampirkan bukti screenshot.

“Hai Suzuki Ecstar, sepertinya kita perlu bicara,” tweet Aspar Team sambil tertawa.

Kemudian Mir sebagai orang yang memberikan prediksi, kini menagih janji Aspar Team.

“Hei Izan Guevara dan Aspar Team, kami masih punya urusan yang belum selesai, layanan prediksi saya tidak gratis,” tulis Mir sambil menggoda sang juara dunia baru.

News: Persaingan Memanas! Quartararo Belum Menyerah, Tantang Bagnaia di MotoGP Malaysia

Tentu saja semua percapakan mereka serius tapi sambil bercanda. (rs/gp)

By VR46 Fans

Pecinta MotoGP yang berharap Valentino Rossi kembali muda dan berharap melihat Rossi kembali meraih juara dunia lagi.

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Exit mobile version