Darryn Paling Banyak, Marquez Tertinggi – NontonMotoGP

val ar 1


Daftar Kecelakaan MotoGP 2022: Darryn Paling Banyak, Marquez Tertinggi
Alex Rins (Suzuki MotoGP) Race Moto2 Valencia, Spanyol 2022 / NontonMotoGP © CRASH.

Rookie Darryn Binder paling banyak mengalami kecelakaan selama MotoGP 2022, Marc Marquez rata-rata tertinggi.

Jerez, NontonMotoGP — Pembalap pendatang baru asal Afrika Selatan, Darryn Binder yang loncat kelas langsung dari Moto3, memuncaki daftar kecelakaan tertinggi pembalap selama musim MotoGP 2022.

Rookie Satelit WithU Yamha RNF itu total mengalami kecelakaan sebanyak 27 kali dalam 20 event Grand Prix yang dia ikuti.

Dalam satu event, pembalap rata-rata menjalani tujuh sampai delapan event.

Artinya, Darryn rata-rata mengalami kecelakaan sebanyak 1.35 kali untuk tiap seri balapnya.

Di posisi kedua juga ditempati oleh pembalap rookie, adalah Marco Bezzecchi dengan 23 kali kecelakaan dalam 20 Grand Prxi yang dia ikuti.

Pembalap Satelit WithU Yamaha RNF itu rata-rata berakhir di kerikil 1.15 kali di tiap seri.

Kemudian selanjutnya ada dua pembalap Spanyol, Pol Espargaro dengan 21 kali kecelakana dan Alex Marquez dengan jumlah jatuh yang sama 21.

Lima besar ditandai oleh rider Italia, Enea Bastianini, yang terjatuh sebanyak 18 kali sepanjang musim berlangsung,

Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez terjatuh sebanyak 18 kali, tidak terlalu sering karena dia hanya mengukuti 12 event sepanjang musim, namun angka ini menempatkannya di posisi teratas rata-rata tertinggi dengan hitungan 1,50 kali jatuh selama dia mengikuti musim ini.

Berikut datfar lengkap jumlah kecelakaan pembalap sepanjang musim 2022 berlangsung.

JUMLAH KECELAKAAN MOTOGP 2022
PEMBALAP JATUH EVENT RATA-RATA
Darryn Binder 27 20 1.35
Marco Bezzecchi 23 20 1.15
Pol Espargaro 21 19 1.11
Alex Marquez 21 20 1.05
Enea Bastianini 18 20 0,90
Marc Marquez 18 12 1,50
Johan Zarco 18 20 0,90
Jorge Martin 15 20 0,75
Francesco Bagnaia 14 20 0,70
Aleix Espargaro 14 20 0,70
Remy Gardner 14 20 0,70
Jack Miller 14 20 0,70
Fabio Di Giannantonio 12 20 0,60
Takaaki Nakagami 12 17 0,71
Joan Mir 11 16 0,69
Franco Morbidelli 10 20 0,50
Brad Binder 9 20 0,45
Raúl Fernández 9 18 0,50
Miguel Oliveira 9 20 0,45
Luca Marini 7 20 0,35
Fabio Quartararo 7 20 0,35
Alex Rins 7 19 0,37
Maverick Vinales 2 20 0,10

News: Tes Motor MotoGP Acosta Dibatalkan, Ada Apa?

Pembalap Spanyol, Maverick Vinales aneh tapi nyata hanya merasakan dua kali jauh selama membalap di musim 2022. (rs/gp)

By VR46 Fans

Pecinta MotoGP yang berharap Valentino Rossi kembali muda dan berharap melihat Rossi kembali meraih juara dunia lagi.

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Exit mobile version