Aprilia Berencana Gantikan Aleix dengan Oliveira di Tim Pabrikan – NontonMotoGP

valtes mo5


Aprilia Berencana Gantikan Aleix dengan Oliveira di Tim Pabrikan
Miguel Oliveira (Aprilia Racing) Tes Pra-musim MotoGP 2023 Valencia, Spanyol 2022 / NontonMotoGP © MotoGP.

Aprilia berencana tetap menjaga Miguel Oliveira dan mempersiapkan untuk masa depan sebagai pengganti Aleix Espargaro.

Roma, NontonMotoGP — Pabrikan Italia, Aprilia saat ini diperkuat oleh dua pembalap Spanyol, Aleix Espagraro dan Maverick Vinales.

Keduanya sangat cocok dengan tim dan motor, tapi tentu saja ada masa depan bagi keduanya.

Aleix mungkin akan bertahan hanya dua musim (2023 dan 2024) mengingat usia yang semakin menanjak.

Karena itu, Aprilia berencana mempersiapkan rider Portugal, Miguel Oliveira sebagai masa depan pengganti Aleix nantinya.

Hal ini disampaikan lansung oleh CEO Aprilia Racing, Massimo Rivola, yang sudah tak sabar melihat aksi Oliveira di atas motor mereka.

“Saya pribadi mengklasifikasikan Miguel sebagai salah satu pembalap yang bisa memperebutkan gelar, seperti Aleix dan Maverick,” tegas pria Italia itu kepada Speedweek.com.

“Saya pikir idealnya dia harus terus bersama kami di tim pabrikan setelah dia di RNF,” lanjut Rivola.

“Kita lihat saja apa yang dilakukan Aleix setelah dua tahun ke depan, mungkin Miguel bisa menjadi pengganti yang sangat bagus.

Miguel memiliki potensi dan dia telah menunjukkan bahwa dia bisa memenangkan balapan,” tambah Rivola.

Apakah ini artinya Aprilia akan menjadikan Oliveira memiliki peran semacam pembalap penguji bagi para pembalap pabrikan?

“Tidak, tapi kami ingin meningkatkan performa, bukan hanya Miguel, tapi juga tim.

Jadi jika Miguel lebih kuat dengan sasis yang tidak disukai Aleix dan Maverick maka kami akan mencobanya. Ini akan membawa berbagai informasi,” ungkap Rivola dengan sangat jelas.

News:

Oliveira mulai tahun ini akan membalap untuk Aprilia di tim Satelit RNF, bertandem dengan pembalap muda Spanyol, Raul Fernandez. (rs/gp)

By VR46 Fans

Pecinta MotoGP yang berharap Valentino Rossi kembali muda dan berharap melihat Rossi kembali meraih juara dunia lagi.

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Exit mobile version