Marc Marquez mungkin akan bergabung dengan Yamaha jika meninggalkan Honda, karena sepertinya Ducati telah menutup pintu.
ITA, NontonMotoGP — Pembalap Cervera, Marc Marquez debut di kelas utama pada musim 2013 silam.
Walau berstatus pemula, rider bernomor start #93 itu berhasil meraih kemenangan dan menjadi juara dunia di akhir musim.
Dia juga mengulang kesuksesan tersebut pada 2014.
Total sejauh ini dia telah mengoleksi enam gelar kelas utama.
Marquez sangat berterima kasih kepada tim pabrikan Repsol Honda, yang telah bersedia mengorbitkannya di MotoGP.
Sejak 2013 sampai sekarang dan akan terus berlanjut hingga 2014, Marquez memantapkan diri sebagai pembalap Honda, tak ingin berpaling ke tim lain.
Tapi kesulitan dalam beberapa musim terakhir ini telah memunculkan banyak rumor, di mana Marquez mulai melirik kemungkinan bergebung ke tim lain.
Salah satu yang sangat menginginkan Marquez sejak dulu adalah Ducati.
Sayangnya, pabrikan Bologna itu sekarang sudah memiliki banyak pembalap muda berbakat, bahkan mereka telah sukses meraih gelar juara dunia bersama Francesco Bagnaia (2022).
Beberapa waktu lalu orang Ducati bahkan sempat mengatakan kalau Marquez sudah terlalu tua untuk mereka.
Apakah ini artinya Ducati telah menutup pintu untuk juara dunia enam kali itu?
Di sisi lain ada satu pabrikan yang mungkin bisa menjadi kejutan jika Marquez bergabung, Yamaha.
Salah satu pembalap pabrikan Iwata, Franco Morbidelli di bawah ekspektasi sepanjang membela tim pabrikan Monster Energy Yamaha.
Muncur pembicaraan kalau Yamaha sudah mulai mendekati pembalap lain sebagai penggantinya, nama yang disebut adalah bintang Pramac, Jorge Martin.
Tapi menurut pengamat asal Italia, Carlo Pernat, Yamaha mungkin akan merekrut Marquez ketimbang Martin.
Tugas mereka hanyalah menghadirkan motor yang kompetitif untuk memancing rider impian.
News: Suppo Peringatkan Mir dan Rins: Jangan Sampai Tersesat di Honda!
Akan sangat menarik melihat apakah Marquez akhirnya akan pindah ke tim lain atau bertahan di tim yang sama? (rs/gp)