Tujuh dari delapan pembalap Ducati mendominasi di tes Pra-musim Sepang, Johann Zarco memprediksi pasukan mereka akan membuat hidup pembalap lain kesusahan.
MAL, NontonMotoGP — Tes Pra-musim MotoGP 2023 yang berlangsung tiga hari di sirkuit Sepang, Malaysia beberap hari yang lalu, sukses didominasi oleh pabrikan Italia, Ducati.
Hari pertama dipimpin oleh Marco Bezzecchi, hari kedua milik Jorge Martin dan hari ketiga ditutup sempurna oleh Luca Marini.
Ketiganya adalah pembalap Ducati. Tak hanya itu, ada tujuh pembalap Ducati yang menguasai sepuluh besar di hari terakhir.
Dominasi ini lebih kuat dan akan menyulitkan pembalap lain, demikian kata salah satu penunggang Desmosedici dari tim Prima Prama Racing, Johann Zarco.
Performa Ducati yang luar biasa dan semakin meningkat tahun ini tentu tak akan menyenangkan bagi pembalap lain.
“Saya yakin! Ini tidak akan lucu untuk pembalap lain.
Secara keseluruhan, tim pabrikan, Pramac dan VR46, tapi sekarang kita dapat melihat Di Giannantonio dan Alex Marquez punya proses adaptasi yang lebih baik daripada yang bisa kita lakukan,” kata Zarco seperti dimuat Crash.net.
“Saya Ducati terakhir sekarang tapi tujuh Ducati di sembilan besar.
Bahkan tim Gresini ada di sana dan itu akan sulit bagi yang lain,” terangnya.
“Ini bagus untuk kami, tapi di sirkuti lain saya rasa Fabio dan Marc bisa melawan,” prediksinya.
Zarco sendiri menjadi Ducati terakhir di Sepang, dengan tersisa satu kali tes lagi di Portimao nanti.
Untuk musim 2023 ini, Ducati kembali turun dengan total delapan motor untuk delapan pembalap yang berada di empat tim berbeda.
News: Alex Rins Tak Ingin Jadikan Honda Seperti Suzuki
Empat motor pabrikan untuk Ducati Lenovo dan Prima Pramac Racing, kemudian empat motor lagi untuk Mooney VR46 dan Gresini Racing. (rs/gp)