Penggemar MotoGP Hanya 30% Dibandingkan F1, Tapi Tak Ada yang Abal-abal – NontonMotoGP

aut


Penggemar MotoGP Hanya 30% Dibandingkan F1, Tapi Tak Ada yang Abal-abal
Alex Marquez (LCR Honda Castrol) vs Pol Espargaro (Repsol Honda) vs Valentino Rossi (Petronas Yamaha SRT) Race MotoGP Red Bull Ring, Austria 2021 / NontonMotoGP © MotoGP.

Penggemart MotoGP hanya 30% jika dibandingkan dengan Formula 1, tapi penggemar sejati bukan sekedar ikut-ikutan.

SPA, NontonMotoGP — MotoGP dan Formula 1 adalah dua kejuaraan balap tingkat dunia nomor satu untuk masing-masing lini, motor dan mobil.

Walaupun sama-sama olahraga balap, ada banyak perbedaan antara keduanya.

Termasuk urusan penggemar, orang yang tertarik dengan F1 belum tentu tertarik dengan MotoGP.

Hal ini dibuktikan dengan banyaknya penggemar F1 jika dibandingkan dengan penggemar MotoGP.

MotoGP hanya 30 persen ukuran Formula 1, jumlah yang sangat tidak sebanding.

Data ini berdasarkan analisis CryptoDATA, brand yang mulai hadir di MotoGP sebagai pemegang saham mayoritas tim Satelit asal Malaysia, RNF Racing, brand ini juga menjadi sponsor teknis untuk Alfa Romeo Sauber di kejuaraan F1.

Tapi walaupun MotoGP kalah dalam hal jumlah, tapi penggemar MotoGP adalah penggemar sejati.

“MotoGP adalah 30% dari Formula Satu saat ini, jika kita ingin realistis,” ujar Bogdan Mărunţiş, yang bertanggung jawab untuk Strategi Global, seperti diberitakan Crash.net.

“Di Formula Satu, basis penggemar bertambah karena Netflix (serial dokumenter F1).

Sekarang mereka memiliki dua jenis pengguna; Yang muda 17-24, mungkin sedikit kurang, dan kemudian lebih dari 24 tahun, yang usianya sama dengan MotoGP.

Rata-rata anggaran yang bisa dihabiskan seorang penggemar di MotoGP tidak setinggi di Formula Satu, tapi keunggulan kami di MotoGP adalah penggemar MotoGP adalah penggemar sejati,” terangnya.

“Seorang penggemar Formula Satu mungkin pernah melihatnya di Netflix dan lebih menyukai gaya hidup daripada balapan.

Tapi pemasarannya bagus, hype bekerja dan basis penggemar (F1)mereka berkembang,” akui Bogdan.

Co-founder dan CEO Ovidiu Toma menambahkan; “MotoGP memiliki basis penggemar yang lebih terkonsolidasi daripada Formula Satu, menurut pendapat kami.

Itu berarti penggemar yang benar-benar memahami olahraga – nama pebalap, nomor, sejarah, merek motor, dan setidaknya beberapa prestasi tim.

Di sisi lain, jika kita melihat Formula Satu, beberapa basis penggemar yang baru dibangun ada untuk status tersebut,” terangnya.

News: Rumor Tinggalkan Repsol Honda, Marquez: Kontrak Saya Tinggal Dua Tahun

Penggemar F1 menang sangat jauh dari MotoGP, dalam satu akhir pekan balap saja mereka bahkan sanggup mendatangkan penonton dalam jumlah yang sangat besar ke sirkuit. (rs/gp)

By VR46 Fans

Pecinta MotoGP yang berharap Valentino Rossi kembali muda dan berharap melihat Rossi kembali meraih juara dunia lagi.

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Exit mobile version