Kevin Schwantz berbicara tentang dampak yang ditinggalkan oleh Valentino Rossi setelah memutuskan pensiun dari MotoGP.
AS, NontonMotoGP — Dari tahun ke tahun ada banyak pembalap berbakat yang muncul di MotoGP.
Mereka tidak hanya jago di lintasan, tapi juga lihai mengambil hati para penonton, menjadikan MotoGP semakin populer dari era ke era.
Lalu bagaimana dengan saat ini? Apakah MotoGP sudah kehilangan ikon?
Dulu ada generasi pembalap seperti Kevin Schwantz, Wayne Rainey , Mick Doohan , atau kemudian datang Valentino Rossi, Jorge Lorenzo , Dani Pedrosa dan Casey Stoner?
Sementara sekarang setelah Marc Marquez tidak lagi digdaya, MotoGP seperti kehilangan sosok hero yang menjadi andalan banyak penggemar.
Akhir-akhir ini MotoGP juga mengalami surut dalam hal penonton dan popularitas.
Dibandingkan dengan F1, MotoGP saat ini sudah ketinggalan jauh, terutama setelah megabintang Italia, The Doctor gantung helm.
Schwantz memberikan pendapatnya tentang pengaruh seorang Rossi bagi MotoGP, menurutnya ada kekosongan yang sangat besar sepeninggal Rossi.
“Jumlah penggemar Valentino yang telah mengubah olahraga ini.
Saya sejujurnya berpikir bahwa fakta memiliki tim dengan namanya (VR46), hadir bersama orang-orang ini, berlatih bersama mereka, entah bagaimana akan mempertahankan kehadirannya.
Tapi tidak sepenuhnya seperti itu, dan lubang yang ditinggalkannya sangat besar,” kata Schwantz mengurai pendapatnya.
Rossi pensiun dari MotoGP pada akhir musim 2021 yang lalu.
News: Schwantz Sebut Suzuki Sulit Kembali ke MotoGP, Ini Penyebabnya
Sejak musim 2022, Rossi menurunkan timnya, VR46 Racing di kelas utama, sedikit membawa namanya, tapi itu tidak akan cukup sebagai pengganti. (rs/gp)