Home News MotoGP Patah Rahang, Sudah Bisa Bicara, 8 Patah Tulang, Turun 9 Kg – NontonMotoGP

Patah Rahang, Sudah Bisa Bicara, 8 Patah Tulang, Turun 9 Kg – NontonMotoGP

by VR46 Fans
Patah Rahang Sudah Bisa Bicara 8 Patah Tulang Turun 9


Kondisi Pol: Patah Rahang, Sudah Bia Bicara, 8 Patah Tulang, Turun 9 Kg
Pol Espargaro (GASGAS Tech3 Fctory Racing) MotoGP 2023 / NontonMotoGP © Instagram/Pol Espargaro – Motorsport Images.

Pol Espargaro akhirnya bisa makan dan berbicara setelah mengalami cedera patah tulang rahang di dua tempat, total ada 8 tulang yang patah dan selama pemulihan berat badannya menurun hinga 9 kilogram.

Spanyol, NontonMotoGP — Pembalap asal Spanyol, Pol Espargaro belum dapat memastikan kapan bisa kembali ke MotoGP, dia masih harus menunggu lama untuk pulih dari semua cederanya.

Rider Satelit GASGAS Tech3 itu sekarang dapat membicara langsung mengabarkan kondisi fisiknya setelah kecelakan di seri pembuka.

Pada 24 Maret yang lalu, Pol terjatuh dan menabrak dinding pembatas sirkuit yang hanya dilapisi ban di Tikungan 10 sirkuit Portimao.

Insiden tersebut terjadi di sesi Latihan 2 MotoGP Portugal.

Rumah sakit Faro mengonfirmasi Pol mengalami cedera paru-paru memar, cedera tulang belakang dan rahang patah.

Lebih dari sebulan setelah kejadian, kini Pol mengabarkan kondisinya dengan detail.

“Akhirnya saya bisa tertawa dan berbicara dengan baik lagi,” kata Pol mudal ceritanya dalam video yang diunggah di media sosialnya, sepeti beritakan Speedweek.com.

Pol mengalami cedera patah rahang bawahnya di dua tempat.

“Jika saya tidak mengatakan apa-apa sebelumnya, itu karena rahang saya benar-benar tertutup selama empat minggu pertama.

Saya sekarang sudah bisa makan dengan normal selama seminggu sekarang, tapi berat badan saya turun banyak, sekitar 8-9 kg,” tuturnya.

Rahang yang patah juga menyebabkan masalah di telinga, yang dioperasi tak lama setelah jatuh.

“Saya juga punya masalah dengan saraf di belakang leher, di bawah tulang belikat.

Saya kehilangan mobilitas atau kekuatan otot karena saraf terpengaruh.

Saya harus memulihkannya melalui rehabilitasi, tapi itu bukan masalah,” sambungnya menceritakan detail cedera.

Pol menderita total delapan patah tulang dalam kecelakaan serius di Portimao. Selain rahang yang patah dua kali, Pol juga mengungkap ada patah tulan lainnya.

“Dua tulang rusuk patah, patah di leher dan tiga patah di punggung yang memakan waktu sedikit lebih lama,” terang Pol.

“Patah tulang belakang di bagian belakang adalah yang dipantau lebih fokus oleh dokter.

Anda tidak bisa bermain-main dengan cedera seperti itu, Anda harus sangat berhati-hati karena sangat mudah melukai sumsum tulang belakang.

Kami bekerja bergandengan tangan dengan para dokter untuk kembali secepat mungkin, tapi pertama-tama saya harus sembuh.

Saya orang pertama yang ingin melompat kembali ke motor – terutama setelah hasil di Jerez, pabriknya bekerja dengan baik dan motornya sedang meroket sekarang. Saya
menantikannya,” harap Pol yang masih jauh dari kata sembuh.

Apakah sudah ada waktu yang ditetapkan untuk Pol bisa kembali balapan lagi?

“Saya tidak tahu kapan saya akan mengendarai motor lagi, tapi saya akan terus mengabari Anda sedikit lebih banyak daripada yang saya dapatkan dalam satu setengah bulan terakhir,” demikian Pol.

News: Rossi: Bagnaia Sering Jatuh Karena Ngebut, Bawa Motor Harus Lambat Sedikit

Sejauh ini Pol telah melewatkan empat seri Grand Prix mulai dari Portugal, Argentina, AS dan Spanyol. (rs/gp)

Related Articles

Leave a Comment

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept

Adblock Detected

Please support us by disabling your AdBlocker extension from your browsers for our website.