Home News MotoGP KTM Sarankan Acosta Jangan Naik ke MotoGP 2024 Karena Masih Bocil – NontonMotoGP

KTM Sarankan Acosta Jangan Naik ke MotoGP 2024 Karena Masih Bocil – NontonMotoGP

by VR46 Fans
KTM Sarankan Acosta Jangan Naik ke MotoGP 2024 Karena Masih


KTM Sarankan Acosta Jangan Naik ke MotoGP 2024 Karena Masih Bocil
Pedro Acosta (Red Bull KTM Ajo) Parc Ferme Moto2 Austin, Amerika Serikat 2023 / NontonMotoGP © MotoGP.

KTM berharap Pedro Acosta jangan dulu naik ke MotoGP karena masih kecil, juga keempat pembalap mereka saat ini di kelas utama akan sangat sulit diganti.

Spanyol, NontonMotoGP — Tim pabrikan Red Bull KTM Factory Racing sangat senang dengan formasi pembalap mereka untuk musim 2023 ini yang begitu kompetitif.

Duet Brad Binder dan Jack Miller terbukti sangat bisa bersaing dan tak kalah dari pabrikan lain.

Karena itu, akan sangat sulit bagi KTM jika mereka harus mengubah susunan ini tahun depan.

sementara di tim Satelit GASGAS Tech3 milik KTM, sekarang diperkuat oleh Pol Espargaro dan Augusto Fernandez, juga tak ingin diganggu KTM untuk musim depan.

Sementara di kelas bawah ada banyak pembalap binaan KTM yang ingin segera mengaspal di kelas utama, salah satunya Pedro Acosta.

Melihat kondisi saat ini, dengan asumsi bahwa Pol tetap untuk GASGAS untuk tahun 2024, apakah Fernandez atau Acosta yang akan dipihan KTM untuk 2024 nanti?

“Ini mungkin benar-benar Luxury Problem (Masalah yang terdiri dari adanya beberapa kemungkinan solusi yang baik dalam situasi keseluruhan yang sangat menguntungkan) saat ini, tapi…,” kata bos KTM, Pit Beirer (berpikir dengan hati-hati) dalam wawancara dengan Speedweek.com.

“Dalam beberapa tahun terakhir kami harus belajar sangat keras bahwa pembalap muda seperti Iker Lecuona atau Raul Fernandez mungkin terlalu cepat naik di MotoGP,” sambungnya menjelaskan.

“Sekarang jika Anda bertanya kepada saya apa solusi yang masuk akal, saya ingin Pedro Acosta bertahan di Moto2 selama satu tahun lagi.

Anak itu masih sangat muda! Ketika dia naik ke MotoGP pada usia 19 tahun, Anda harus ingat: Dani Pedrosa baru saja menunjukkan di Jerez bahwa Anda masih bisa sukses di MotoGP pada usia 37 tahun.

Pedro sangat cepat dan bagus, dia tidak stres dan tidak ada tekanan waktu untuk masuk ke kelas utama.

Kami mencoba untuk berpegang pada fakta bahwa pembalap muda di kelas masing-masing bertambah tua dan mendapatkan pengalaman dan tidak hanya menghabiskan satu tahun di sana dan menggunakan kelas ini sebagai titik awal untuk kelas berikutnya,” terang Beirer.

“Itu menjawab sebagian dari pertanyaan Anda.

Keinginan saya (untuk 2024) adalah tetap bersama empat pembalap MotoGP yang kami miliki saat ini.

Kami tidak ingin membawa keresahan apapun, dengan segala akibat yang akan ditimbulkan,” demikian Beirer menjabarkan.

News: Valera: Lorenzo Ngotot Gabung Repsol Honda, Harusnya ke Petronas

Jika Acosta bertahan di kelas Moto2 setahun lagi, itu artinya dia akan menjalani musim ketiganya di kelas menengah. (rs/gp)

Related Articles

Leave a Comment

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept

Adblock Detected

Please support us by disabling your AdBlocker extension from your browsers for our website.