Alasan KTM Tak Mau Kontrak Marquez, Takut Jika Kalah Motor Disalahkan – NontonMotoGP

Alasan KTM Tak Mau Kontrak Marquez Takut Jika Kalah Motor


Alasan KTM Tak Mau Kontrak Marquez, Takut Jika Kalah Motor Disalahkan
Jack Miller (Red Bull KTM Factory Racing) vs Marc Marquez (Repsol Honda) Race MotoGP Le Mans, Prancis 2023 / NontonMotoGP © MotorGP.com.

Petinggi KTM berbicara tentang rumor yang mengarah pada kedatangan Marquez ke pabrikan Austria itu.

Le Mans, NontonMotoGP — Akhir-akhir ini nama pembalap Spanyol, Marc Marquez dikaitkan dengan pabrikan Austria, KTM.

Alasan utama rumor ini muncul karena saat ini Marquez sedang kesulitan di tim Repsol Honda, pabrikan yang dia bela sejak 2013.

Bahkan ada rumor KTM akan membentuk tim ketiga demi mempersiapkan tempat untuk Marquez dan rider muda mereka, Pedro Acosta.

Namun semuanya masih sangat tidak jelas dan tak mendasar.

Sementara pihak KTM telah menepis rumor tentang bergabungnya Marquez ke skuad mereka.

KTM bangga dikaitkan dengan pembalap sekaliber Marquez. Namun mereka menghadapi masalah sendiri yang sulit diselesaikan.

Pabrikan saat ini memiliki banyak pembalap muda, namun hanya terbatas kursi yang dimiliki di MotoGP.

Jadi, kedatangan Marquez jelas tidak akan terjadi, karena itu akan menambah masalah yang ada.

Di sisi lain, KTM tak ingin motor mereka disalahkan ketika seorang pembalap gagal di lintasan.

“Marc Marquez dikesampingkan untuk KTM. Karena jika dia menang, itu karena pembalapnya. Jika dia kalah, itu karena motor saya (KTM),” ujar Stefan Peirer (Dirut KTM Powersports AG), berbicara kepada Speedweek.com, seperti dikutip Motosan.es.

“Kami tetap dengan pembalap muda kami. Lagi pula, kami memiliki personel cadangan dalam dua kelas yang lebih kecil berkat Akademi MotoGP kami,” sambungnya lebih lanjut.

“Saat ini kami memiliki empat pembalap MotoGP yang sangat kuat di bawah kontrak dan di antara mereka adalah rookie super seperti Augusto Fernandez, yang mencatatkan posisi keempat yang luar biasa di Le Mans.

Jadi bagi kami, saat ini adalah suatu pujian ketika orang-orang berbicara tentang kemungkinan Marc Marquez datang ke Red Bull KTM.

Tapi itu bukan masalah kami,” demikian Beirer yang tak ingin menggangu formasi pembalapnya untuk musim depan. (rs/gp)

By VR46 Fans

Pecinta MotoGP yang berharap Valentino Rossi kembali muda dan berharap melihat Rossi kembali meraih juara dunia lagi.

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Exit mobile version