Ada kemungkinan kecil Marc Marquez bergabung ke KTM di MotoGP musim 2025 yang akan datang, ketika kontraknya dengan HRC habis.
Sachsenring, NontonMotoGP — Pembalap Spanyo, Jorge Martin berhasil keluar sebagai pemenang dalam balapan MotoGP Jerman, Minggu (18/6).
Rider Satelit Prima Pramac Racing itu menyelesaikan balapan sepanjang 30 lap di Sachsenring dengan total waktu 40 menit 52.449 detik.
Mengalahkan rider Italuia, Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) yang finis kedua dengan gap super tipis +0.064 detik.
Podium ketiga kali ini dilengkapi oleh pembakap Prancis, Johann Zarco (Prima Pramac Racing) dengan selisih finis +7.013 detik.
Disusul duo Italia lainnya, Marco Bezzecchi (Mooney VR46 Racing) dan Luca Marini (Mooney VR46 Racing) di posisi finis keempat dan kelima.
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez tidak mengikuti balapan karena mengalami cedera patah jari tangan kiri, dia mengalami kecelakaan dalam sesi Pemanasan menjelang balapan.
Some serious Desmo power there! ????@PeccoBagnaia eases past @jackmilleraus to take the lead ????#GermanGP ???????? pic.twitter.com/sKlgGte2En
— MotoGP™???? (@MotoGP) June 18, 2023
Berikut Hasil Lengkap Race MotoGP Sachsenring, Jerman 2023
- Jorge Martin, Prima Pramac Racing 40m 52.449s
- Francesco Bagnaia, Ducati Lenovo
- Johann Zarco, Prima Pramac Racing
- Marco Bezzecchi, Mooney VR46 Racing
- Luca Marini, Mooney VR46 Racing
- Jack Miller, Red Bull KTM Factory Racing
- Alex Marquez, Gresini Racing
- Enea Bastianini, Ducati Lenovo
- Fabio Di Gianantonio, Gresini Racing
- Miguel Oliveira, Aprilia RNF
- Augusto Fernandez, GASGAS Factory Racing Tech3
- Franco Morbidelli, Monster Energy Yamaha
- Fabio Quartararo, Monster Energy Yamaha
- Takaaki Nakagami, LCR Honda Idemitsu
- Raul Fernandez, Aprilia RNF
- Aleix Espargaro, Aprilia Racing
- Jonas Folger, GASGAS Factory Racing Tech3
DNF
Brad Binder, Red Bull KTM Factory Racing
Maverick Vinales, Aprilia Racing
DNS
Marc Marquez, Repsol Honda.
Race MotoGP berikutnya akan berlansung di Assen, Belanda pada Minggu (25/6) akhir pekan. (rs/gp)
BACA: BREAKING! Marquez Mundur dari MotoGP Jerman Cedera Patah Jari Tangan