Ada kemungkinan Alex Rins pindah ke tim pabrikan Monster Energy Yamaha MotoGP 2024 mendatang.
Assen, NontonMotoGP — Paruh pertama MotoGP musim 2023 telah usai dari Portugal sampai Belanda dengan delapan Grand Prix.
Ada 18 kali balapan sejauh ini karena penambahan Sprint Race, membuat poin di klasemen sedikit berbeda dari musim sebelumnya.
MotoGP akan menjalani libur panjang, baru di awal Agustus mendatang balapan pertama paruh kedua akan dimulai.
Meski demikian, selama libur paruh musim ini, akan ada banyak sekali kejutan tentang pasar pembalap.
Salah satu yang sedang diperbincangkan adalah pembalap Spanyol, Alex Rins yang disebut-sebut akan menjadi pengganti rider Italia, Franco Morbidelli di tim pabrikan Monster Energy Yamaha.
Rins menandatangi kontrak dengan Tim Satelit LCR Honda Castrol selama dua musim, tapi juga bisa berpisah setelah setahun, baik diusulkan oleh Rins maupun dari LCR, tergantung pihak mana yang ingin berpisah sebelum kontrak berakhir.
Pengamat MotoGP asal Italia, Carlo Pernat cukup yakin bahwa Risn akan ke Yamaha menemani pembalap Prancis, Fabio Quartararo.
Pengalaman panjang Rins dengan Suzuki mungkin akan lebih relevan dengan Yamaha karena sama-sama inline-4.
“Menurut saya, hal yang cukup pasti adalah Alex Rins akan pindah ke Yamaha sebagai pembalap kedua, atau setidaknya itulah yang saya pikirkan,” kata Pernat di Assen, ketika diwawancarai MOW Magazine.
“Jelas bahwa semua kontrak untuk dua tahun, untuk semua pabrikan utama: Quartararo, Marquez, empat Aprilia… Saya pikir semuanya akan tetap sama di Ducati.
Bagnaia dan Bastianini pasti akan berada di tim pabrikan, ada kemungkinan Bezzecchi bisa pindah ke Pramac tapi saya tidak yakin, bisa jadi tapi Anda tahu… dia punya timnya sendiri, timnya, Matteo Flamigni: mereka akan berikan dia motor pabrikan – karena dia pantas mendapatkannya – dan itu akan sama,” seru Pernat membaca situasi pembalap.
“Saya akan membiarkan semuanya apa adanya, dan jelas bahwa pada saat itu tim Gresini akan memiliki motor yang menurut pendapat saya, dapat diperebutkan oleh Franco Morbidelli dan Tony Arbolino, semuanya sudah selesai dan saya rasa itu tidak bisa berubah,” demikian prediksi Pernat. (rs/gp)
BACA: Pernat: Marquez Harus Diatur, Seharusnya Dilarang Balapan