Ducati Beri Bezzecchi Motor Pabrikan MotoGP 2024, Syaratnya Harus Tinggalkan Rossi – NontonMotoGP

Ducati Beri Bezzecchi Motor Pabrikan MotoGP 2024 Syaratnya Harus Tinggalkan jpg


Ducati Beri Bezzecchi Motor Pabrikan MotoGP 2024, Syaratnya Harus Tinggalkan Rossi
Marco Bezzecchi (Mooney VR46 Racing) MotoGP Silverstone, Inggris 2023 / NontonMotoGP © VR46.

Satu-satuinya cara Ducati bisa memberikan motor pabrikan untuk Marco Bezzecchi adalah dengan bergabung ke Pramac dan meninggalkan tim Valentino Rossi, VR46.

Silverstone, NontonMotoGP — Pada tahun 2022 yang lalu, pabrikan Bologna, Ducati menurunkan lima motor pabrikan di grid.

Dua untuk tim pabrikan Ducati Lenovo, dua untuk tim Satelit Pramac dan satu untuk tim Satelit VR46, yang kala itu dinikmati oleh pembalap Italia, Luca Marini.

Tapi sekarang Ducati tidak sanggup lagi menurunkan lima mesin pabrikan.

Rencana untuk tahun depan adalah empat motor pabrikan dan empat motor Satelit seperti tahun 2023 ini.

Adapun pembagiannya akan menjadi dua motor pabrikan untuk tim utama Ducati Lenovo dan dua motor pabrikan untuk tim Satelit Prima Pramac Racing.

Sementara salah satu pembalap VR46 Racing, Marco Bezzecchi menginginkan motor pabrikan untuk tahun depan.

Performa luar biasa Bezzecchi musim ini membuat Ducati berpikir dia layak mendapat motor pabrikan.

Ducati menyanggupi motor pabrikan untuk Bezzecchi, tapi syaratanya harus meninggalkan tim Rossi.

Bezzecchi harus memutuskan antara sekarang sampai paling lambat di MotoGP Austria mendatang pada 18-20 Agustus,” kata salah satu petinggi Ducato, Paolo Ciabatti.

“Hal-hal bisa berubah. Tapi seperti saat ini Marco harus beralih ke Pramac jika dia menginginkan GP24.

Tapi jika dia lebih memilih untuk tetap bersama tim VR46-nya, kami akan melakukan semua yang kami bisa untuk menempatkannya di pit dengan motor 2023 terbaik (untuk tahun depan),” tegasnya.

“Bezzecchi telah memenangkan dua grand prix pada tahun 2023. Dia hanya terpaut enam poin dari posisi kedua di klasemen.

“Di dunia ini, banyak hal bisa berubah dengan cepat. Dalam dua minggu semuanya mungkin terlihat berbeda.

Tapi kami bisa menawarkan Marco GP24 di Pramac hari ini.

Jika dia lebih memilih untuk tetap bersama VR46, kami akan mendukungnya dengan cara terbaik karena dia pantas mendapatkannya.

Tapi kami tidak bisa melengkapi pembalap pabrikan kelima,” demikian Ciabatti.

Jadi, pilihan sekarang ada pada Bezzecchi, jika dia bersedia pindah ke Pramaca dan meninggalkan Rossi, dia akan mendapat motor pabrikan untuk musim depan.

Tapi jika dia tetap bertahan di tim Rossi, Ducati akan memberikan dukungan terbaik mereka tapi tanpa motor pabrikan. (rs/gp)

BACA: Stoner: Tanpa Kontrol Traksi, Bezzecchi Paling Jago Bawa Motor MotoGP

By VR46 Fans

Pecinta MotoGP yang berharap Valentino Rossi kembali muda dan berharap melihat Rossi kembali meraih juara dunia lagi.

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Exit mobile version