Home News MotoGP Jarvis Ungkap Penyebab Toprak Tinggalkan Yamaha dan Pilih BMW – NontonMotoGP

Jarvis Ungkap Penyebab Toprak Tinggalkan Yamaha dan Pilih BMW – NontonMotoGP

by VR46 Fans
Jarvis Ungkap Penyebab Toprak Tinggalkan Yamaha dan Pilih BMW – jpg


Jarvis Ungkap Penyebab Toprak Tinggalkan Yamaha dan Pilih BMW
Toprak Razgatlioglu (PATA Yamaha) Superbike 2023 / NontonMotoGP © Twitter/Toprak Razgatlioglu.

Lin Jarvis akghirnya mengungkap alasan mengapa Toprak Razgatlioglu meninggalkan Yamaha Superbike dan beralih ke BMW.

Milan, NontonMotoGP — Juara dunia Superbike musim 2021, Toprak Razgatlioglu memilih untuk meninggalkan Yamaha setelah akhir musim 2023 ini.

Toprak tahun depan akan membalap untuk pabrikan Jerman, BMW di Superbike.

Bos tim Yamaha MotoGP, Lin Jarvis menjelaskan apa yang membuat mereka kehilangan Toprak di Superbike.

Menurut pria Inggris itu, Yamaha tentu saja kecewa dan merasa kehilangan, karena Toprak pada dasarnya sudah seperti keluarga bagi Yamaha.

Namun ada tawaran menarik bagi Toprak dari BMW, ditambah Toprak menginginkan tantangan baru dalam karir balapnya.

“Saya tidak bertanggung jawab atas kejuaraan Superbike, Yamaha Eropa yang mengurusnya,” kata Jarvis, berbicara kepada GPOne.com, dikutip Speedweek.com.

“Mereka ingin mempertahankannya tapi ada pendekatan agresif dari BMW yang mampu memikatnya dengan tawaran yang solid.

Dia memutuskan dia menginginkan tantangan baru.

Dan dia akan mendapatkannya, karena paket BMW tidak setingkat dengan kita.

Ini sangat disayangkan tentu saja karena Toprak adalah seorang bintang dan pria Yamaha, kami menyesali kepergiannya,” tambah Jarvis.

Toprak sendiri sempat dirumorkan naik ke MotoGP tahun depan dengan menggantikan pembalap Italia, Franco Morbidelli.

Namun kesepatan itu urung terlaksana, dengan akhirnya Yamaha mendapat pembalap Spanyol, Alex Rins sebagai pengganti Morbidelli. (rs/gp)

BACA: Rossi Dicurigai Marah dengan Yamaha Karena Depak Morbidelli

Related Articles

Leave a Comment

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept

Adblock Detected

Please support us by disabling your AdBlocker extension from your browsers for our website.