Home News MotoGP Marquez Dicurigai Akan Bergabung ke Gresini Ducati MotoGP 2024 – NontonMotoGP

Marquez Dicurigai Akan Bergabung ke Gresini Ducati MotoGP 2024 – NontonMotoGP

by VR46 Fans
cat mm hrc1


Catalunya, NontonMotoGP — Ducati dengan delapan motor di grid kini menjadi rebutan banyak pembalap.

Setidaknya masih ada dua motor yang belum memiliki pembalap.

Satu motor pabrikan di Prima Pramac Racing dan satu lagi motor Satelit di Gresini Racing.

Rumor beredar di paddock MotoGP Catalunya akhir pekan ini menyebut tiga nama pembalap yang berpeluang ke tim ungu itu.

Yang pertama adalah pembalap Repsol Honda, Marc Marquez yang berpeluang menjadi rekan satu tim adiknya sendiri, Alex Marquez.

Juga ada pembalap dari Moto2, Jake Dixon. Pembalap Inggris itu sebenarnya sudah tanda tangan kontrak dengan timnya untuk tetap di Moto2, tapi jika ada tawaran naik ke MotoGP kontraknya bisa saja batal.

Nama terakhir adalah Joan Mir, rekan Marquez di Repsol Honda, yang diduga telah melakukan kontak awal dengan pihak Gresini.

“Rumor yang beredar di paddock adalah ada tiga nama yang diinginkan semua orang untuk motor tersebut, karena menggunakan Ducati.

Percaya atau tidak, itu adalah Marquez yang akan bermitra dengan adiknya.

Joan Mir, dan Jake Dixon (dua kandidat lainnya),” kata Neil Hodgson berbicara kepada TNT Sports di MotoGP Catalunya, sebagaimana dimuat Crash.net.

“Itulah tiga nama yang dirumorkan.

Menurut saya siapa yang akan mendapatkannya? Menurut saya, Dixon. Saya tidak punya informasi orang dalam!

Saya tahu Anda sudah mengira Jake telah menandatangani kontrak dengan Moto2.

Jika Marquez membuat keputusan mengejutkan maka dia akan bertandem dengan adiknya sendiri.

Informasi lain juga menyebut bahwa Mir telah melakukan upaya untuk menjajai kemungkinan bergabung dengan Gresini.

BACA: Klasemen Sementara MotoGP usai Sprint Catalunya 2023

Related Articles

Leave a Comment

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept

Adblock Detected

Please support us by disabling your AdBlocker extension from your browsers for our website.