Persaingan Antara Jorge Martin dan Marc Marquez di MotoGP 2025

1717116845 jorge martin pramac racing mar

Jorge Martin vs Marc Marquez: Persaingan di MotoGP Memanas

Mari kita jujur saja dan akui bahwa ceritanya sedikit berubah. Meskipun benar bahwa bagian pertama dari persamaan tersebut harus dituntaskan oleh Ducati, masalahnya tidak akan sepenuhnya selesai sampai pembalap yang dipilih menandatangani kontrak.

Dari tiga pembalap yang memulai balapan untuk tim pabrikan kedua Ducati, Enea Bastianini tertinggal, sebuah situasi yang menempatkan Martin dan Marquez di posisi terdepan. Hasilnya sedikit menguntungkan Martin, yang pada gilirannya tidak dapat bersaing dengan Marquez dalam hal dampak dan liputan media. Terlepas dari dua konsep ini, sangat sulit untuk menilai mana dari keduanya yang lebih kompetitif karena situasi di sekeliling mereka terlalu jauh berbeda di semua tingkatan.

Martin telah membangun keunggulannya di klasemen dengan kecepatan dan konsistensi, dua elemen yang paling diinginkan oleh para penantang gelar. Dalam enam putaran di kalender sejauh ini, pembalap Pramac ini mengoleksi dua kemenangan (Portimao dan Le Mans), dan total empat podium, ditambah dengan tiga kemenangan (Qatar, Jerez dan Le Mans), serta dua podium (Portimao dan Austin) di dua Sprint Race. Sebuah kesuksesan besar mengingat tingkat persaingan di grid saat ini, dengan tingkat efisiensi 70 persen.

Dari total 222 poin yang diperebutkan sejauh ini, pembalap Spanyol itu mampu merebut 155, atau rata-rata 26 poin per grand prix, dari kemungkinan 37 poin. Rata-rata Bagnaia, yang berada di urutan kedua dalam klasemen dengan 39 poin lebih sedikit, adalah 19 poin tiap balapan, hampir sama dengan Marquez, yang hanya memiliki dua poin lebih sedikit dari sang juara bertahan.

Gambaran ini seharusnya menempatkan Martin di posisi terdepan untuk bergabung dengan tim Ducati pada 2025. Namun, tim yang berbasis di Bologna ini tidak bisa mengabaikan penampilan impresif Marquez dalam beberapa balapan terakhir.

Dalam tahap yang begitu menentukan, pembalap #93 telah melakukan dua kali comeback yang membuktikan bahwa, di atas salah satu motor pabrikan Italia, ia sangat dekat dengan versi terbaiknya.

Hanya dengan kemampuan berkendara yang luar biasa, seseorang dapat bangkit dari posisi ke-13 dan ke-14, masing-masing di Le Mans dan Barcelona, untuk finis di podium dengan gemilang. Pembalap Pramac telah mengendarai Ducati selama empat tahun, dibandingkan dengan enam grand prix untuk Marquez, yang di atas kertas menawarkan performa lebih rendah dari lawannya.

Kemewahan Marquez di semua dimensi, baik di dalam maupun di luar lintasan, adalah aset terbaiknya untuk meyakinkan para bos perusahaan yang bermarkas di Bologna itu. Gigi (Dall’Igna) sangat ingin tahu apa yang bisa dilakukan Marc dengan Ducati generasi terbaru, demikian beberapa suara dari garasi tim merah.

Di garasi yang sama, ada kepastian bahwa kemenangan Marquez di Mugello akhir pekan ini akan memperumit kelanjutan Martin di Ducati, mengingat dia sendiri telah menegaskan hanya mempertimbangkan untuk tetap bersama perusahaan Borgo Panigale jika berada di pabrikan. Skenario yang dapat dimengerti ketika memperhitungkan bahwa jenama itu telah memilih Bastianini daripada Martin pada saat terakhir kali harus memilih.

Kepergiannya akan menjadi lebih logis mengingat pengumuman itu akan dilakukan dengan dia sebagai pemuncak kejuaraan, mengingat 39 poin yang dia miliki di puncak kejuaraan. Mengingat pernyataan Martin tersebut, kuncinya adalah mengetahui apa yang maling berharga bagi Ducati, dan apa rela kehilangan.

Dengan asumsi bahwa Ducati berniat untuk mempertahankan kedua pembalap Spanyol itu, tampaknya hanya ada satu formula yang memungkinkan, yaitu menempatkan Martin di tim pabrikan dan membujuk Marquez untuk bergabung dengan salah satu tim satelit, tentu saja dengan evolusi terbaru dari Desmosedici.

Di Barcelona akhir pekan lalu, dua protagonis yang membuat pasar pembalap kembali memamerkan strategi mereka. Martin, misalnya, menegaskan bahwa tahun depan ia akan mengaspal “bersama tim pabrikan”.

Motorsport.com memahami bahwa pembalap Pramac ini telah menerima tawaran dari Pierer Mobility (KTM), dan telah memberikan waktu kepada Ducati hingga Mugello untuk meyakinkannya. Jika dia tidak mendapat jawaban dalam beberapa hari ke depan, atau seandainya proposal yang dierima tidak memuaskan, dia akan secara aktif bernegosiasi dengan tim asal Austria tersebut.

Marquez, sementara itu, bersikeras bahwa ia memiliki rencana yang berjalan sesuai dengan keinginannya. Juara dunia MotoGP enam kali ini jauh lebih halus daripada lawannya dan memilih untuk tidak menutup pintu. Seperti Martin, KTM juga siap merekrutnya jika ia memilih untuk meninggalkan Ducati.

Marquez ingin kembali ke tim pabrikan karena hal itu akan memastikan dia memiliki sumber daya dan peralatan yang dibutuhkan untuk menantang gelar juara. Namun, itu tidak berarti bahwa ia tidak mempertimbangkan kemungkinan untuk membalap dengan tim satelit jika Ducati memilih untuk memilih rekan senegaranya.

Yang jelas, dengan sebagian besar anggaran yang dialokasikan untuk gaji pembalap telah diplot untuk Bagnaia, rekan setimnya yang berikutnya mungkin bukan pembalap pilihan, melainkan orang yang paling bersedia mengorbankan segalanya untuk mendapatkan pekerjaan itu.

Dengan persaingan yang semakin memanas di MotoGP, penonton dapat menantikan pertarungan sengit antara Jorge Martin dan Marc Marquez di lintasan balap. Siapakah yang akan keluar sebagai pemenang di akhir musim? Kita tunggu saja dan saksikan aksi mereka di sirkuit-sirkuit selanjutnya.

By Dita

Pecinta MotoGP yang berharap Valentino Rossi kembali muda dan berharap melihat Rossi kembali meraih juara dunia lagi.

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Exit mobile version